Mengejutkan! Juventus Lepas Denis Zakaria ke Chelsea
Denis Zakaria, Foto: dok bola okezone

Giliran Gelandang Baru Chelsea yang Sindir Gaya Main Juventus

Irman Maulana - September 21, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Tak sedikit pihak yang sedikit mengutarakan komentarnya terkait dengan kiprah Juventus dibawah komando dari Massimiliano Allegri saat ini. Setelah Matthijs de Ligt, kini giliran Denis Zakaria yang dianggap kurang sesuai dengan gaya main Juventus.

Belum menetap selama satu tahun, kebersamaan Denis Zakaria dengan Juventus harus terhenti sementara usai merapat dengan Chelsea. Gelandang asal Swiss itu pindah dengan status pinjaman, yang disertai opsi pembelian penuh sebesar 27 juta euro plus 5 juta euro.

Zakaria tiba di Kota Turin pada Bulan Januari tahun ini, bersamaan dengan kedatangan Dusan Vlahovic. Fleksibilitas Zakaria diharapkan bisa semakin memperkuat lini tengah Juventus, salah satunya dalam hal keseimbangan permainan.

Sempat Goyah Ditinggal Ronaldo, Juventus Membaik Berkat Dua Pemain Ini
Denis Zakaria, Foto: dok Bola Tempo

Perawakannya yang tinggi serta memiliki kecepatan mumpuni mengingatkan tifosi Juventus pada sosok Paul Pogba. Tetapi sepertinya rencana pembelian Zakaria ini tidak berjalan lancar. Tercatat Ia baru mendapat kesempatan tampil sebanyak 15 kali di semua ajang dengan total 945 menit bermain.

Kans Zakaria semakin terancam di musim ini, setelah Juventus memutuskan memulangkan Pogba dengan gratis. Peluangnya kembali terbuka setelah Pogba cedera, tetapi pihak Juve justru resmi mendaratkan gelandang baru, Leandro Paredes.

Terkait kegagalannya bersama Juventus, Zakaria merasa gaya bermain Si Nyonya Tua lah yang membuatnya kurang bisa muncul secara maksimal diatas lapangan hijau. Ia menilai gaya permainan di Inggris yang lebih cepat bisa lebih cocok untuknya sekarang.

“Sulit untuk mengatakan apa yang salah, mungkin gaya sepak bolanya tidak cocok. Tim main terlalu dalam, jadi aku tidak punya banyak ruang. Saya adalah pemain yang membutuhkan banyak ruang untuk lari. Mungkin lebih cocok untuk saya di Inggris,” ujar Zakaria dilansir Football Italia.


Baca Juga:


“Allegri adalah orang yang baik, saya bisa mengatakan itu dengan pasti. Mungkin tim tidak bermain terlalu baik. Memalukannya, karena dengan bakat dalam skuad itu, mereka seharusnya bisa melakukan jauh lebih baik.”

Bukan kali ini saja permainan Juventus sedikit dikomentari oleh eks pemain mereka. Sebelumnya, ada Matthijs de Ligt yang terang-terangan kurang sesuai dengan gaya main Juventus karena bermain kurang menyerang.

“Saya bergabung dengan Juventus dengan harapan bisa bermain sepak bola yang sedikit lebih menyerang, karena kala itu pelatih mereka Maurizio Sarri. Saya berharap bisa bermain seperti gaya Ajax Amsterdam di sana, namun sangat disayangkan, Sarri hengkang usai satu tahun,” kata Matthijs de Ligt.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com