Hanno Behrens Sudah Tandatangani Kontrak dengan Persija
Sumber: Transfermarkt.

Hanno Behrens Sudah Tandatangani Kontrak dengan Persija

Arie Lihardo - July 4, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Gelandang asal Jerman, Hanno Behrens dikabarkan telah sepakat bergabung dengan Persija Jakarta untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2022/23.

Diketahui, Hanno Behrens masih menyandang status sebagai pemain Hansa Rostock yang merupakan klub kasta kedua Liga Jerman. Kontrak Hanno Behrens sendiri akan berakhir pada akhir Juni 2023 mendatang.

Hanno Behrens Sudah Tandatangani Kontrak dengan Persija
Sumber: playmakerstats.

Kini, pelatih Hansa Rostock, Jens Hartel juga telah mengonfirmasi kepindahan pemainnya tersebut. Jens Hartel menyebut Hanno Behrens telah resmi tanda tangan kontrak di Persija.

“Hanno telah menandatangani kontrak (dengan Persija),” ungkap Jens Hartel dikutip dari kanal YouTube Hansa TV.


Baca Juga:


Selain itu, dikabarkan juga Persija harus merogoh kocek dalam-dalam. Skuad berjuluk Macan Kemayoran tersbeut mengeluarkan dana sebesar 200 ribu Euro (setara Rp 3,1 miliar) untuk mendatangkan pemain 32 tahun tersebut.

Rumor tersebut didukung dengan kabar sebelumnya di mana Hanno Behrens sudah tidak berlatih bersama Hansa Rostock. Akan tetapi, hingga artikel ini ditulis, belum ada kabar resmi dari Persija terkait Hanno Behrens.

Selain Hanno Behrens, Persija juga dikaitkan dengan pemain asing lainnya yang bermain di Liga Jerman, yakni Brandon Borrello.

Pemain berlabel Timnas Australia tersebut bisa menjadi pelengkap tim besutan Thomas Doll yang saat ini masih memiliki dua slot kosong untuk pemain asing usai sebelumnya lebih dulu meresmikan Ondrej Kudela dan Michael Krmencik.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com