Ibra; Kedatangan Ronaldo Kembalikan Pamor Serie A

Ibra; Kedatangan Ronaldo Kembalikan Pamor Serie A

Fido Moniaga - February 15, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Akhirnya hadir sebuah pujian dari Ibrahimovic atas keputusan Ronaldo hijrah ke Juventus. Meski tak berkaitan dengan performa, namun pernyataan tersebut sedikit menurunkan tensi keduanya.

Beberapa waktu lalu sebuah komentar pedas dikeluarkan oleh Zlatan Ibrahimovic atas keputusan Cristiano Ronaldo bergabung denga Juventus. Ibra tak sedikitpun memperdulikan nilai transfer sang pemain yang saat itu mencapai 100 juta euro belum lagi dengan bonus yang diberikan.

Komentar pedas Ibra tidak lain adalah alasan Ronaldo merapat ke Turin. Pemain asal Portugal tersebut mengatakan jika alasan kuat dirinya hengkang dari Madrid adalah mencari tantangan baru. Ia bahkan sempat menantang Lionel Messi untuk mengikuti kariernya dengan hengkang dari Barcelona dan bermain untuk salah satu tim Serie A.

Alasan itulah yang memantik komentar peda Ibra. Legenda timnas Swedia tersebut lantas mengatakan alasan Ronaldo hanyalah omong kosong. Menurutnya bergabung dengan Juve bukanlah sebuah tantangan. Ia bahkan mengatakan tanpa kehadiran Ronaldo, Si Nyonya Tua dipastikan bisa dengan mudah meraih trofi juara musim ini.

“Saya mengatakan, itu bukan sebuah tantangan bergabung dengan Juventus. Bukan sebuah tantangan jika pergi ke salah satu tim terbaik di dunia,” tutur Ibra kepada DAZN.

“Mungkin itu tergantung pada apa yang Anda maksud dengan tantangan. Bagi saya, tantangan adalah gabung sebuah tim dan membawa mereka melangkah jauh. Itu baru tantangan.”

Meski terus melancarkan komentar pedas, namun Ibra tak menampik jika kedatangan Ronaldo ke Italia meruapakan sebuah transfer yang menjanjikan. Menurutnya dengan nama besar peraih lima gelar Ballon d’Or tersebut pamor Serie A kini mulai kembali ke asalnya.

“Saya tidak mengatakan transfernya tidak bagus,” tambahnya. “Biar bagaimana pun juga, ini merupakan rekrutan besar untuk sepakbola Italia karena berkat dia, rumah kedua saya Serie A kembali tumbuh.”

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com