Imbangi Barcelona, Pelatih Benfica Pengalaman Berharga Setelah Melatih 30 Tahun
Sumber : Bola.com

Imbangi Barcelona, Pelatih Benfica: Pengalaman Berharga Setelah Melatih 30 Tahun

Rangga - November 24, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Pelatih Benfica, Jorge Jesus mengaku laga melawan Barcelona berjalan begitu dahsyat. Bahkan selama karier kepelatihannya, tidak pernah melihat pertandingan seperti itu.

Laga krusial tersaji pada matchday 5 Grup E Liga Champions antara Barcelona yang menjamu Benfica. bisa menjadi kunci kemenangan keduanya untuk membuka asa lolos ke babak 16 besar.

Namun laga berakhir dengan skor kacamata. Laga berjalan sendiri cukup banyak mengingat tim tamu bermain dengan menjaga pertahanannya yang sangat solid.

Benfica bahkan hampir saja mencuri kemenangan di akhir laga. Namun sayang, Seferovic gagal menceploskan bola ke gawang saat sudah mengecoh Ter Stegen.

Laga seru yang tersaji di Camp Nou sendiri membuat Jesus begitu terperanga. Ia mengaku tidak pernah melihat laga seperti itu selama 30 tahun melatih.

“Kami menyuguhkan permainan defensif tangguh. Memang benar bahwa dalam 94 menit Barcelona punya satu atau dua peluang untuk mencetak gol,” ujar Jesus di UEFA.


Baca Juga:


“Di akhir laga, bahkan sudah tidak ada kiper mereka di gawang untuk peluang terakhir kami.”

“Saya sudah jadi pelatih selama 30 tahun dan saya tidak pernah melihat hal seperti itu,” imbuhnya.

Lebih lanjut Jesus mengatakan jika bersaing dengan Barcelona untuk lolos adalah hal yang luar biasa. Para fans pantas bangga akan hal tersebut.

“Barcelona adalah salah satu tim terbaik di dunia dan kami bersaing dengan mereka untuk lolos. Hal ini seharusnya membuat para penggemar bangga,” katanya. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com