Konflik Diruang Ganti, Alasan Sarri Tinggalkan Chelsea

Jatuh Sakit, Sarri Ternyata Alami Pneumonia

Fido Moniaga - August 20, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Pihak Juventus secara resmi mengatakan jika pelatih mereka, Maurizio Sarri tengah mengalami pneumonia (radang paru-paru).

Dalam beberapa kesempatan, Sarri tak bisa mendampingi timnya guna bersiap jelang musim baru. Sang pelatih sudah tak tampak sebelum pertandingan pramusim melawan tim junior Juve di Villar Perosa.

Baca juga: Begini Skema Transfer Alexis Sanchez ke Inter Milan

Mantan pelatih Napoli dan Chelsea itu kemudian juga tidak melakukan perjalanan ke Triestina, dalam laga persahabatan yang dimenangi Juventus dengan skor tipis 1-0.

Atas absennya sang pelatih, Juventus kemudian memberikan pernyataan resmi. Diagnosa awal menyebut jika pelatih 60 tahun tersebut tengah mengalami flu berat. Namun setelah melakukan pengecekan ulang diketahui jika Sarri tengah mengalami pneumonia atau radang paru-paru.

“Maurizio Sarri, setelah istirahat selama sepekan, kini tengah berada di JTC Continassa hari ini. Dia terus berkoordinasi terkait pekerjaan dengan stafnya. Sayangnya, dia tidak dapat melakukan pelatihan di lapangan karena flu yang terus menerus, yang melanda dirinya selama sepekan lalu,” tulis pernyataan Juve.

“Pada sore hari, dia menjalani tes lebih lanjut yang memastikan bahwa dia menderita pneumonia dan sudah melakukan terapi khusus untuk pemulihan. Pelatih telah memberi wewenang kepada klub untuk mengomunikasikan keadaan kesehatannya.”

Sarri sendiri dikenal sebagai perokok berat. Dalam sebuah wawancara bahkan ia mengatakan mampu menghabiskan 60 batang rokok setiap harinya.

Baca juga: Agen Tegaskan Icardi Tak Akan Berlabuh ke Raksasa Prancis

Kebiasaannya menghisap asap tembakau tidak hanya terjadi di luar lapangan. Saat melatih di klub Italia seperti Empoli dan Napoli, dia kerap tertangkap kamera asyik merokok di pinggir lapangan.

Namun, kebiasaan Sarri merokok sempat berkurang ketika melatih Chelsea. Pasalnya aturan di Inggris tidak memperbolehkan pelatih merokok di area teknik serta ruang publik.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com