Hans Flick
Sumber: One Football

Jauh Lebih Baik dari Guardiola, Legenda Jerman Puji Pelatih Bayern Munchen

Dimas Sembada - June 25, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaLegenda hidup sepakbola Jerman, Franz Beckenbauer melontarkan pujian setinggi langit kepada Hansi Flick yang sukses membawa Bayern Munchen keluar sebagai juara Bundesliga musim ini.

Bayern Munchen memastikan gelar juara Bundesliga ke-30 nya saat kompetisi masih menyisakan tiga pertandingan lagi. Robert Lewandowski unggul 10 poin di puncak klasemen dan mustahil untuk bisa terkejar oleh Borussia Dortmund yang ada di peringkat kedua.

Jika dipresentasikan, kemenangan Hansi Flick selama membesut Bayern mencapai 86,9 persen. Catatan gemilangnya ini melampaui torehan Pep Guardiola semasa membesut Bayern periode 2013 hingga 2016 silam. 

Di musim perdananya melatih The Bavarians, Guardiola, hanya bisa merebut 29 kemenangan, dua kali kalah dan tiga imbang. Persentasenya sebesar 85,2 persen.

Menurut Beckenbauer, ada beberapa poin yang membuat Hansi Flick lebih hebat dari Pep meski tak cukup semusim melatih Bayern. Salah satunya kedekatan Hansi Flick dengan para pemain. Menurut Beckenbauer, hal tersebut sangat fundamental buat sebuah tim bertabur bintang seperti Bayern.

“Flick sudah berhasil memimpin Bayern dari ketidakpastian di paruh pertama musim hingga menjadi juara. Pada akhirnya, itu adalah proses kemenangan yang nyata. Flick sudah menunjukkan betapa pentingnya hubungan dengan para pemain.


Baca Juga:


“Bagaimanapun, para pemain bukan mesi, mereka orang-orang yang sensitif, kadang bahkan jadi sangat sensitif. Dan Flick adalah pelatih yang pendiam, tapi siapapun pelatih yang suka berteriak tanpa henti di pinggir lapangan, biasanya dia memang tidak melakukan pekerjaannya dengan baik,” ucap Beckenbauer dilansir dari Sport Bild.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com