Jelang Laga Arsenal v City , Pep Puji Tukang Blunder Gunners
David Luiz saat melakukan pelanggaran kepada Riyad Mahrez di kotak penalti (Sumber: Twitter)

Jelang Laga Arsenal v City , Pep Puji Tukang Blunder Gunners

Heri Susanto - July 18, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Jelang laga Arsenal melawan Man City di semifinal Piala FA, Pep Guardiola menyebut David Luiz sebagai pemain luar biasa meski sosok asal Brazil kerap memberikan kerugian berupa serangkaian blunder untuk Gunners. Mengapa?

Arsenal dijadwalkan bakal bersua City pada empat besar Piala Fa di Webley, Minggu (19/7). Pertemuan kedua klub merupakan yang kedua pasca lockdown Premier League. Sebelumnya, di kancah domestik, City mampu menang telak 3-0 atas Arsenal. Dalam laga tersebut, David Luiz menjadi sorotan karena melakukan blunder fatal yang berujung pada gol yang dicetak City.

Luiz, yang bermain pada menit ke-24 salah membaca arah umpan De Bruyne yang membuat City unggul 1-0 tak berhenti disitu, eks PSG juga membuat blunder tambahan kala menjatuhkan Riyad Mahrez di kotak terlarang sehingga City kembali menambah keunggulan. Namun Pep tetap membela Luiz pasca serangkaian caci maki yang diterimanya. Menurut Pep, Luiz bisa tampil baik kala bersua timnya besok.

‘Saya sangat menghormati kariernya. Dia pemain luar biasa dengan mentalitas dan kepribadian yang hebat,” tutur Guardiola jelang duel Arsenal vs Man City di Piala FA, dilansir dari Omnisport.


Baca Juga:


“Saya tertawa mendengar para pundit, mereka semua mantan bek yang seolah-olah mereka tak pernah melakukan satu kesalahan dalam kariernya selama bermain dalam 20, 10, atau 15 tahun,” Guardiola menambahkan.

“Saya senang dia masih tetap bermain dan saya yakin dia akan melakukan tindakan hebat, serta membuat kesalahan sebagaimana itu bagian dari permainan, tetapi dengan penuh harga diri. Saya sangat menghormati pemain satu ini,” ujarnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com