Juventus Juara, Ronaldo Catatkan Rekor Lagi
Vivagoal β Serie A β Cristiano Ronaldo baru saja membantu Juventus mengunci gelar juara Serie A musim 2018/19. Raihan gelar juara ini membuat Ronaldo menjadi pemain pertama yang mampu meraih tiga gelar juara liga di tiga liga top Eropa.
Juventus sendiri berhasil menyegel gelar juara Serie A musim ini setelah berhasil mengalahkan Fiorentina 2-1 pada giornata 33, Sabtu (20/4/2019) malam WIB. Catatan istimewa lahir dari capaian tersebut termasuk dari Cristiano Ronaldo.
Pemain asal Portugal tersebut kembali mencatatkan namanya dalam buku sejarah. Sebelumnya, Ronaldo sukses menjuarai Premier League saat masih membela Manchester United, dan menjuarai La Liga bersama Real Madrid.
Β
Kini, dia melakukannya bersama Juventus. Kesuksesan ini lantas menuntun Ronaldo pada label GOAT alias Greatest of All Time.
Sumbangsih Ronaldo terkait trofi Serie A musim ini terbilang cukup besar. Tercatat CR7 berhasil membukukan 19 gol, hanya saja ia masih tertinggal tiga gol dari Fabio Quagliarella dalam daftar top scorer sementara.
Melihat catatan tersebut perdebatan pun muncul. Apakah kedatangan Ronaldo benar-benar membantu Juventus menjuarai Serie A. Hal itu pantas dipertanyakan mengingat tanpa Ronaldo-pun Juventus sudah mendominasi Serie A. Terbukti dengan tujuh trofi sebelumnya berhasil mereka raih tanpa jeda.
[irp]
Jika digali lebih dalam, kedatangan Ronaldo dari Real Madrid pada musim panas kemarin dimaksudkan untuk tujuan lain. Mahar 100 juta euro belum termasuk bonus ditujukan supaya Ronaldo bisa membantu tim meraih gelar juara di kancah lain, yakni Liga Champions.
Di sana, Ronaldo tampil cukup baik. Namun bagaimanapun juga Ronaldo seorang tak mungkin bisa membawa Bianconeri juara di kancah Eropa. Perbaikan mental secara menyeluruh diperlukan setidaknya untuk bisa membantu Ronaldo terus mencetak setidaknya dua atau tiga gol di sana.
Juara liga di tiga liga top Eropa memang menjadi sebuah catatan impresif. Namun bisa dipastikan itu bukanlah harga yang harus dibayar Ronaldo saat ia mendarat di Turin.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com