Vivagoal – La Liga – Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, terus saja dirumorkan akan kembali bermain di Spanyol bersama Real Madrid. Tapi menurut eks bek kanan Barcelona, Juliano Belletti, kapten timnas Brasil tersebut hanya mau kembali Barcelona, klub yang telah membesarkan namanya.
Neymar menarik perhatian publik sepakbola dunia setelah memilih hengkang dari Barcelona di bursa transfer musim panas 2017 silam. PSG memilih mengaktifkan klausul pembeliannya yang mencapai 222 juta euro dan membuat Neymar jadi pemain termahal dunia sampai sekarang ini.
Tapi banyak rumor yang beredar, Neymar sudah tidak betah lagi bermain di Prancis. Berawal dari kegagalan PSG di ajang Liga Champions musim kemarin, ditambah lagi performa pemain muda PSG, Kylian Mbappe yang mengusik kebintangannya. Semua itu diyakini membuat Neymar makin tidak betah di Parc des Princes.
Neymar sendiri terus dikaitkan dengan sang juara bertahan LIga Champion, Real Madrid. Ia bahkan santer dikabarkan akan segera bergabung setelah megabintang Los Merengues, Cristiano Ronaldo memutuskan pergi ke Juventus.
[irp]
Los Blancos sendiri sebenarnya sudah sempat ingin merekrut Neymar saat masih bermain di Santos, Brasil. Namun, Barcelona bergerak lebih gesit dengan langsung memboyongnya di musim 2013/2014 lalu.
Dan baru-baru ini, isu soal pemain berusia 27 tahun ingin kembali ke klub lamanya, Barcelona kembali ramai diberitakan. Sebabnya, Neymar tidak sudi dibanding-bandingkan dengan Mbappe, selain itu ia juga rindu ingin kembali berduet dengan pemain terbaik dunia lainnya, Lionel Messi.
Isu soal kepindahan Neymar ini pun lantas membuat Belletti angkat bicara. Menurutnya, jika sampai Neymar kembali ke La Liga Spanyol, ia percaya tujuannya bukan ke Madrid.
“Saya meyakini bila sampai Neymar kembali ke Spanyol, ia akan memilih kembali ke Barcelona,” kata Belletti seperti dikutip dari Express.
“Saya sendiri kurang yakin Neymar akan bertahan lama bermain di Paris, dan saya juga tidak yakin jika Madrid adalah tujuan berikutnya. Neymar punya hubungan yang luar biasa dengan Barcelona,” tandasnya.
Selalu update berita bola terkini seputar La Liga Spanyol hanya di vivagoal.com