Man United
Foto: The Telegraph

Kemenangan Atas Everton Jadi Suntikan Moral Buat Man United

Dimas Sembada - December 24, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisManchester United berkunjung ke markas Everton pada babak perempat final Carabao Cup dini hari tadi. Laga itu sendiri hampir berakhir imbang sebelum akhirnya tim tamu mampu mencetak dua gol di penghujung babak kedua.

Edinson  Cavani yang mencetak gol pembuka di menit ke-88 sebelum akhirnya disusul oleh gol Anthony Martial setelahnya. Setan Merah pada akhirnya  lolos ke semifinal dengan kemenangan 0-2.

“Kami mampu mengawali pertandingan dengan sangat bagus. Pada 20-25 menit pertama kami bermain dengan sangat luar biasa. Kami seharusnya mampu unggul dua atau tiga gol pada saat itu.”

“Mereka [Everton] membuat beberapa penyelamatan krusial lalu mereka bermain dengan baik hingga jeda pertandingan. Namun di 20 menit terakhir pertandingan kami kembali bermain dengan baik,” kata Ole Gunnar Solskjaer, Pelatih Man United. 

Lebih lanjut, juru taktik asal Norwegia itu turut memuji penampilan Edinson Cavani yang sukses menjadi pembeda di laga tersebut. Meski sebenarnya, Cavani layak untuk mencetak lebih dari satu gol.

“Gol itu tidak buruk. Saya rasa ia seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol. Di babak pertama ia seharusnya mencetak tiga gol.

“Dia adalah penyerang top. Ia memiliki pergerakan dan kualitas yang hebat, serta tembakan kaki kirinya benar-benar luar biasa,” buka Solskjaer kepada Sky Sports. 

Suntikan Moral

Keberhasilan menundukan Everton juga diakui Solskjaer menjadi tambahan semangat bagi skuad di penghujung tahun ini. Di mana tren positif ini jadi modal menghadapi Boxing Day nanti. 


Baca Juga: 


“Semangat tim ini sedang membara, kemenangan memberikan kami energi dan juga memberikan dorongan positif bagi kami di Boxing Day,” tambah Solskjaer.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com