Kieran Trippier Bikin Man United Sakit Hati di Bursa Transfer
Vivagoal – Liga Inggris – Penutupan bursa transfer musim panas tahun ini terasa sangat menyakitkan bagi Manchester United. Pasalnya, pemain incarannya, Kieran Trippier batal didaratkan di Old Trafford.
Kieran Trippier sejatinya memang pemain yang sangat diinginkan manajer Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer. Bagaimana tidak, sektor bek kanan merupakan pos yang paling krusial harus segera ditambal, mengingat stok pemainnya yang sangat sedikit alias cuma ada satu, yakni Aaron Wan Bissaka. Sepanjang musim kemarin saja, Solskjaer harus banyak mengandalkan Aaron Wan-Bissaka dengan torehan 54 kali bermain alias hanya 4 kali absen bertanding selama satu musim penuh.
Hal itu mengisyaratkan ada problem pada kedalaman skuad MU. Pasalnya, jika Wan-Bissaka harus absen karena cedera atau akumulasi kartu, mau tak mau Setan Merah terpaksa harus bermain dengan skema tiga. Situasi ini membuat Solskjaer mencari bek kanan baru dan nama Kieran Trippier masuk dalam top list.
Baca Juga:
- Arsenal Mau Barter Bellerin Dengan Kieran Trippier di Atletico
- Cari Bek Kanan Baru, Kieran Trippier Masuk Top List Man United
- Mau Declan Rice dan Trippier, MU Harus Jual Pogba dan Lingard Dulu
- Ronaldo Sudah 36 Tahun, Man United Bukan Favorit Juara
Sayangnya, hingga bursa transfer ditutup 31 Agustus malam, Setan Merah gagal mencapai kata sepakat dengan Atletico Madrid yang cuma berniat meminjam Trippier, sementara kubu Los Colchoneros ingin melepasnya secara permanen dengan kisaran harga 20 juta euro.
Kendati demikian, kans Man United untuk mendapatkan Kieran Trippier musim depan belum pupus. Pasalnya, dengan kontraknya yang bakal habis Juni 2023 mendatang, maka secara otomatis nilai jual Trippier bakal menurun drastis pada musim panas tahun depan. (HS)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com