Kontra PSM, Dejan Antonic Prediksi Laga Berjalan Sengit
Dejan Antonic – Republik Bobotoh

Kontra PSM, Dejan Antonic Prediksi Laga Berjalan Sengit

Heri Susanto - April 24, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic menyebut laga melawan PSM Makassar untuk perebutan juara 3 Piala Menpora baall berlangsung sengit. Mengapa demikian?

Laga kedua tim akan dihelat di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/4) mendatang. Jelang laga, Dejan melihat jika PSM memiliki komposisi yang merata di setiap lini. Spesialnya, Laskar Ramang tampil begitu impresif di kompetisi tanpa sokongan pemain asing.

Dejan meminta timnya untuk berkonsentrasi penuh jelang laga. Ia berharap tak ada kesalahan sekecil apapun kepada tim lantaran hal tersebut bisa saja mempengaruhi hasil dalam pertandingan.

“Saya sangat senang ada tim yang dapat melenggang sejauh ini dengan para pemain lokal dan ini merupakan contoh yang baik untuk kami semua,” kata Dejan, seperti diwartakan Goal Indonesia.

“Karena saya yakin Indonesia mempunyai lebih banyak pemain muda yang bagus. Saya sangat yakin mereka menunggu kesempatan seperti ini untuk membuktikan keterampilan mereka,” Dejan menambahkan.


Baca Juga:


Pelatih asal Serbia mengaku sudah paham cara untuk meredam PSM. Berbagai kesalahan yang mereka lakukan sepanjang turnamen pun sudah diperbaiki secara menyeluruh.

“Saya pikir besok merupakan pertandingan yang sangat menarik dan juga kebanyakan dari pemain penting kami tidak bisa bermain dan kami pikir dalam pertandingan nanti hampir 90 persen dijalani oleh para pemain lokal dan itu sangat menarik,” ucapnya.

“Tentu saja tim yang lebih siap, lebih disiplin dan fokus yang akan memenangkan laga. Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya senang PSS dan PSM bisa melenggang sampai ke babak ini karena ini tidak mudah bisa sampai ke titik ini dan saya pikir baik PSS dan PSM memang layak untuk bisa sampai ke sini,” ia melanjutkan.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com