Martin Braithwaite

Leganes Krisis Penyerang Usai Braithwaite Berlabuh ke Barcelona

Fido Moniaga - February 21, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Barcelona merekrut Martin Braithwaite dari Leganes lewat proses transfer darurat. Meski kedua klub sudah bersepakat, tapi Leganes tetap merasa dirugikan dalam kasus ini.

Barcelona mengaktifkan klausul pelepasan Braithwaite seharga 18 juta euro. Hal tersebut mereka lakukan setelah mengalami krisis pemain di lini depan pasca Ousmane Dembele menyusul Luis Suarez yang harus menepi hingga akhir musim karena cedera hamstring yang dideritanya.

Baca juga: Soal Barcelona Pake Jasa Buzzer, Begini Kata Messi

Dengan adanya pemain yang musti absen hingga minimal empat bulan lamanya, maka Barcelona bisa mengajukan izin merekrut pemain di luar bursa transfer resmi kepada otoritas sepakbola Spanyol, RFEF dan LaLiga selaku operator kompetisi. Lampu hijau pun diberikan, dan pada prosesnya Barcelona akhirnya meresmikan kedatangan Braithwaite, Kamis (20/2/2020) sore WIB.

Namun, hal itu menyisakan masalah tersendiri buat mantan klub Martin. Pasalnya, aturan tersebut hanya membolehkan Barca membeli pemain yang bermain di Spanyol, dan secara otomatis, Leganes justru kini yang mengalami defisit penyerang.

Dengan Barcelona mengaktifkan klausul rilis Martin, Leganes pun tidak bisa berbuat banyak. Secara bisnis, ini hal yang lumrah, namun tidak bagi Leganes yang sedang berjuang untuk lolos dari ancaman degradasi. Sementara Braithwaite sendiri merupakan pemain penting yang selalu jadi starter di klub mereka.

“Kami tidak mengerti aturan ini, klub yang pemainnya mengalami cedera panjang bisa melakukan hal ini secara sepihak dan memindahkan masalah mereka ke klub kami.” ucap Direktur Umum Leganes, Martin Ortega dilansir dari Marca.

Baca juga: LA Galaxy Bersiap Tikung Messi Sebelum Gantung Sepatu

“Kami tahu bahwa peraturan ini tidak ada yang salah jika klausul si pemain diaktifkan, tapi peraturan ini tak menawarkan solusi buat klub lain. Kami merasa peraturan ini sudah tidak adil dan lebih menguntungkan Barcelona. Leganes jelas satu-satunya pihak yang dirugikan, namun kami tidak boleh berpikir kami akan terdegradasi.” kesalnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com