Vivagoal – Liga Inggris – Roy Keane tak segan menunjuk tiga pemain yang membuat kinerja Mikel Arteta kian sulit di Arsenal. Bahkan ia menyebut ketiganya menjadi dalang kekalahan Arsenal dari Liverpool.
Kekalahan 1-3 Arsenal dari Liverpool di pentas Premier League, Selasa (29/9/2020) kemarin nyatanya masih menarik perhatian banyak orang termasuk Roy Keane. Menurutnya Arsenal tampil dengan skuad yang kurang maksimal khususnya di lini pertahanan.
Keane menyebut setidaknya ada tiga pemain yang tidak layak menjadi starter di laga tersebut. Mereka adalah Kieran Tierney, David Luiz dan juga Rob Holding.
“Tangannya [Mikel Arteta] sedang terikat, dan itu jadi masalah besar, sebab dia masih membutuhkan beberapa pemain lagi untuk direkrut,” ujar Keane kepada Sky Sports.
“Kami melihat lagi malam ini bahwa di sektor pertahanan saya masih berpikir David Luiz, Kieran Tierney beserta Rob Holding, ada pertanyaan besar pada mereka kenapa menjadi starter. Luiz masih melakukan kesalahan,” lanjutnya.
Baca Juga:
- Jika Tak Konsisten, Jangan Harap Bisa Juara, City!
- Neville: Level Man City Masih Berada Dibawah Liverpool!
- Bila Inginkan Ismaila Sarr, MU Harus Siapkan Rp 862 Miliar
- Houssem Aouar Merapat Ke Arsenal, Lyon Tuntaskan Transfer Lucas Paqueta
Kekalahan dari Liverpool seakan memperlihatkan kembali masalah di lini pertahanan. Arsenal datang bukan tanpa modal penting di mana mereka sanggup meminimalisir gol yang masuk ke gawangnya menjadi satu gol saja dalam dua pertemuan terakhir kontrak Liverpool.
Jelas Arteta harus segera menyelesaikan PR besarnya tersebut. Pasalnya, pada Jumat (1/10/2020) nanti, mereka akan kembali bertamu ke markas Liverpool guna menjalani laga Carabao Cup.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com