Level Man United Sejuta Mil dari Man City
Vivagoal – Liga Inggris – Eks gelandang Arsenal, Paul Merson menilai Manchester City punya level yang sangat jauh dari Manchester United. Tak main-main, Merson bahkan menggangap Setan Merah berada satu juta mil di belakang rival sekotanya itu.
Manchester United meraih kemenangan tipis 1-0 atas West Ham United dalam laga lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin. Bertanding di Old Trafford, gol kemenangan Setan Merah dicetak oleh Marcus Rashford di detik-detik terakhir pertandingan.
Yang patut diperhatikan, meski bisa menang atas The Hammers, Man United sedianya tak cukup meyakinkan melawan rivalnya tersebut. Bahkan di babak pertama, West Ham cenderung lebih mengontrol pertandingan dan menciptakan banyak ancaman. Bisa dibilang, Setan Merah bermain terlalu gegabah dan meski tampil sedikit mendominasi penguasaan bola, tetapi Cristiano Ronaldo dan kolegakerap tak tahu mesti berbuat apa untuk membongkar lini pertahanan The Hammers.
Baca Juga:
- Rashford Doyan Betul Bikin Gol Setelah Laga Lewat Menit ke-90
- MU Tembus Empat Besar, Rashford Bisa Liburan Dengan Tenang
- Lawan Man United, West Ham Sudah 15 Tahun Loyo di Old Trafford
- Kemahalan, Juventus Mundur Dalam Perburuan Anthony Martial
Menurut Paul Merson, Man United dibawah asuhan Ralf Rangnick memang seperti masih berusaha menemukan ritme yang pas untuk mengadaptasi skema permainan pelatih asal Jerman tersebut. Pasalnya, pada beberapa laga yang sudah dilakoni bersama Rangnick, The Red Devils terlihat terus berusaha menekan lawan sesuai dengan instruksi sang pelatih, tapi mereka tidak benar-benar bisa mengurung lawan-lawannya.
Berkaca pada hal tersebut, Paul Merson bahkan cukup yakin bahwa United saat ini masih satu juta mil di belakang sang rival Manchester City.
“Mereka (Man United) berada satu juta mil, ya sejuta mil jauhnya dari Manchester City,” ucap Merson dikutip dari Metro.
“United sebenarnya punya pemain untuk bermain dengan cara tertentu. Marcus Rashford, Mason Greenwood, dan Jadon Sancho bisa membuat lawan kerepotan dengan serangan balik,” jelas Merson.
“Tapi, mereka tidak memiliki bek untuk memainkan gaya terbuka dan eksplosif seperti yang biasa ditunjukkan Man City.” pungkas Merson. (hs)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com