Vivagoal – Berita Bola – Sempat diragukan, bek Manchester United, Luke Shaw kini sukses mengamankan satu tempat dalam rencana Pelatih Inggris, Gareth Southgate. Shaw pun sekaligus bisa membuktikan dirinya berguna lewat sumbangan assists sepanjang Piala Eropa 2020.
Bek Timnas Inggris, Luke Shaw mengaku merasa sangat aneh ketika tahu Ia berhasil lewati statistik Zinedine Zidane di Piala Eropa. Shaw kini tercatat bisa mengungguli seorang Zidane untuk urusan memberi assist pada kompetisi antara negara Eropa itu.
Dari lima laga yang sudah dijalani oleh Inggris di Piala Eropa 2020, Shaw hanya absen di partai pertama melawan Kroasia. Namun, setelah itu Ia berhasil menyegel satu tempat di pos bek kiri dan sukses menyumbangkan total tiga assists sejauh ini.
Dua dari tiga assists-nya itu Ia cetak saat Inggris menang besar 4-0 atas Ukraina di babak perempat final lalu. Ia berpotensi menambah jumlah assists andai kembali bermain melawan Denmark pada babak semifinal Piala Eropa 2020 mendatang.
Sementara, Zidane yang tampil di tiga edisi baru mencetak dua assist saja dari total 14 laga bersama Prancis di Piala Eropa. Namun, Zizou sukses memberikan trofi Piala Eropa 2000 untuk Prancis.
Baca Juga:
- Mourinho: Italia Lebih Superior Tapi Spanyol Bisa Beri Kejutan
- Inggris Belum Pernah Kalahkan Denmark, Harry Kane Berharap Tuah Wembley
- Sudah Sampai Semifinal, Denmark: Lanjut ke Final!
- Terinspirasi Euro 92, Denmark Bertekad ‘Ledakkan’ Inggris di Semifinal
Diberitahu soal rekor tersebut, Shaw justru merasa heran. Menurutnya, Ia dan Zidane adalah pemain yang berbeda, namun Shaw berhadap bisa terus berkontribusi agar Inggris menjadi juara.
“Statistik yang sangat aneh! Lumayan bagus, kurasa. Jelas Zidane adalah salah satu gelandang terbaik yang pernah ada dan saya tidak bisa membandingkan dengannya. Seperti yang telah saya katakan sebelumnya tentang orang yang berbeda,”ujar Shaw dilansir Goal.
“Ini adalah stat yang bagus untuk jelas didengar. Tetapi yang paling penting bagi saya adalah mencapai semi final. Mendapatkan pertandingan lain di Wembley di depan pendukung kami sendiri dan mudah-mudahan membuat mereka bahagia lagi.”
Selalu update kabar terbaru seputar dunia sepakbola hanya di Vivagoal.com