Lika-liku Arema FC dalam Mencari Sponsor di Tengah Pandemi
Vivagoal – Liga Indonesia – Pihak manajemen bisnis Arema FC saat sedang sibuk untuk melakukan sosialisasi kepada perusahaan untuk menjadi sponsor klub kebanggaan Kota Malang.
Yang terbaru, Manajer bisnis Arema FC, Yusrinal Fitriandi memberikan kabar baik karena ada salah satu sponsornya memperpanjang kontrak hingga dua tahun yang akan datang.
Ya, diketahui perusahaan besar Indofood lewat brand Indomie-nya memberikan kepercayaan kembali kepada Arema FC untuk menempelkan produknya di jersey tim. “Ya, mereka sudah memperpanjang hingga dua tahun ke depan,” ujar Yusrinal.
Perlu diketahui, saat ini jersey Arema masih diisi oleh tiga sponsor utama. Dan ada satu sponsor di jersey latihan klub Arema FC. Memang terlihat, jumlah sponsor menurun dibandingkan musim sebelumnya. Namun, untuk besaran angka nominal, tentu mengalami kenaikan.
“Saya bersyukur, sponsor telah memperpanjang kontrak dan bekerjasama dengan Arema FC. Nilainya musim ini juga terbilang naik sekitar 30 persen,” jelasnya.
Baca Juga:
- Kalimat Berkelas Mantan Pelatih Timnas U-19 kepada Sutan Zico yang Dicoret oleh Shin Tae-yong
- Sosok Pelatih Baru yang Diinginkan Asisten Pelatih Arema FC
- Teco Soroti Kondisi Fisik Anak Asuhnya
- Dirut LIB Beberkan Hasil Rapat dengan Klub Liga 2
Sementara itu, divisi bisnis Arema FC sedang bergerilya untuk menjalin kerja sama dengan produk Toyota dan pihak Bank BRI untuk tiket online.
“Saat ini, kami telah berusaha untuk menjalin kerja sama dengan perusahaan lain dalam jangka pendek pada musim ini. Hal ini tak menutup kemungkinan ada perusahaan lain yang ingin bergabung di jersey latihan atau diberikan space ke jersey utama kami,” jelasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com