Lini Bisnis Ronaldo Meredup Akibat Wabah Corona

Lini Bisnis Ronaldo Meredup Akibat Wabah Corona

Fido Moniaga - April 28, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Pandemi Corona yang menyerang membuat dunia bisnis mengalami masalah tak terkecuali bisnis pakaian dalam milik megabintang Cristiano Ronaldo.

Ronaldo membangun bisnis guna menambah pundi-pundi penghasilan. Salah satu yang dikenal adalah produk pakaian dalam yang diberi nama CR7 sejak 2013 silam.

Namun bisnis milik Ronaldo tersebut dikabarkan mengalami penurunan pendapatan akibat corona. Dilansir dari 101greatgoals, berdasarkan laporan media Denmark, Finance, penjualan produk CR7 mulai lesu karena banyak pengecernya tutup gerai. Di Italia, Yamamay, salah satu penjualnya bahkan menutup 1.000 gerai.

Akibat dari ditutupnya gerai itu, barang yang diproduksi di pabrik tak bisa tersalurkan. Adapun pabrik yang memproduksi produk Ronaldo, JBS, juga mulai mengalami krisis.

JBS memiliki kesepakatan sistem pembayaran tahunan kepada megabintang pesepakbola asal Portugal tersebut. Dengan situasi keuangan yang kian sulit, penyerang Juventus itu kemudian memberi keringanan.

Ronaldo tidak lagi memberi bayaran minimum hingga 2021 mendatang. Hal itu dikonfirmasi CEO JBS, Michael Alstrup.


Baca Juga:



“Mereka mengatakan bahwa karena coronavirus, tahun ini tidak akan ada pembayaran minimum sama sekali. Dan Cristiano [Ronaldo] bahkan telah membantu kami dengan mengatakan, mereka tidak perlu membayar apapun sampai tahun 2021,” ungkapnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com