Site icon Vivagoal.com

Bagus Lawan Tim Besar, Liverpool Tergelincir Lawan Tim Kecil

Liverpool Superior Lawan Tim-Tim Besar, Tapi Kepayahan di Hadapan Tim Kecil

Liverpool vs Man City, Foto: dok bola Okezone

Vivagoal – Liga InggrisLiverpool masih punya catatan cukup bagus di hadapan tim-tim besar. Tapi melawan tim yang diatas kertas lebih kecil, The Reds kerap kepayahan.

Skuad besutan Jurgen Klopp sejauh ini masih punya catatan lumayan bagus jika berhadapan dengan tim-tim top baik di kancah Premier League ataupun Eropa, meski sedang dalam laju buruk. Seperti ketika menumpas Manchester City 1-0 pertengahan Oktober kemarin di Liga Inggris.

Liverpool vs Napoli, Foto: dok bola okezone

Sebelumnya, raksasa Eredivisie Belanda, Ajax Amsterdam juga disikat dengan agregat telak 5-1 dalam duel dua leg. Terbaru, Si Merah meraih kemenangan 2- atas Napoli di Anfield Stadium, Rabu (2/11) dinihari WIB pada matchday pamungkas grup A Liga Champions.

Kemenangan itu sekaligus memutus rangkaian tren tak terkalahkan Napoli yang sempat berjalan selama 17 pertandingan. Namun menjadi persoalan serius karena di hadapan tim-tim yang di atas kertas lebih lemah, Liverpool malah banyak memetik hasil-hasil tak bagus.

Liverpool, Foto: dok sportstars.id

Seperti dalam dua laga terakhir di Liga Inggris, di mana Mohamed Salah dkk takluk 1-2 oleh Leeds United dan 0-1 melawan Nottingham Forest. Padahal, kedua tim ini adalah penghuni zona degradasi sebelumnya seperti Leeds yang sebelum menang atas The Reds duduk di urutan ke-19, sementara Nottingham saat ini masih di dasar klasemen.


Baca Juga:


Sebelumnya, mereka juga sempat diimbangi 0-0 oleh Everton yang berada di peringkat ke-12), Crystal Palace 1-1 (tim peringkat ke-10). Artinya, tak bisa melakukan perubahan, bukan tidak mungkin Liverpool bakal kesulitan bersaing untuk memperebutkan gelar juara di akhir musim.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version