Lolos 16 Besar Liga Champions Jadi Pencapaian Terhebat Simone Inzaghi
Simone Inzaghi, Foto: dok Bola Okezone

Lolos 16 Besar Liga Champions Jadi Pencapaian Terhebat Inzaghi

A Hendra - November 25, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Champions – Simone Inzaghi sangat gembira usai Inter Milan mengunci satu tempat ke babak 16 besar Liga Champions. Inzaghi bilang, sukses ini adalah salah satu pencapaian terhebat dalam kariernya.

Inter Milan memastikan diri menemani Real Madrid untuk lolos ke fase gugur Liga Champions pertama kalinya dalam 10 tahun terakhir setelah mengalahkan Shakhtar Donetsk 2-0. Kepastian itu terbantu oleh kekalahan 0-3 Sheriff dari Madrid.

Kemenangan itu membuat Inter Milan mengoleksi 10 poin, unggul empat angka dari Sheriff di posisi ketiga. Mengingat babak penyisihan grup tinggal menyisakan satu laga lagi, yang artinya perolehan angka Inter dijamin sudah tidak akan tersusul oleh Sheriff.

Di partai terakhir bulan depan, Inter yang bakal bertandang ke markas Real Madrid, hanya tinggal bersaing memperebutkan status juara grup D. Saat ini, Nerazzurri terpaut dua angka dari El Real yang kukuh di puncak klasemen dengan raihan 12 poin dalam lima pertandingan.

Simone Inzaghi sendiri menyambut suka cita kelolosan Inter ke babak 16 besar Liga Champions. Pasalnya, La Beneamata sedianya sudah absen lama di fase gugur Liga Champions. Kali terakhir Inter mampu melakukannya pada musim 2011/2012 semasa ditangani Claudio Ranieri.


Baca Juga:


Setelahnya, Inter sempat lama absen di kancah Eropa sebelum mulai rutin lagi tampil sejak 2018/2019. Namun, dalam empat musim beruntun Inter selalu gagal, termasuk saat menjadi juru kunci klasemen  pada musim 2020/2021 kemarin.

“Gol pembuka Edin Dzeko seperti mengangkat beban kami, setelah banyaknya peluang yang dibuat,” kata Inzaghi dilansir dari Football Italia.

“Lolos ke 16 besar menjadi pencapaian hebat tentunya, seperti yang saya sudah katakan saat diumumkan sebagai pelatih Inter. Saya juga bilang saat teken kontrak, bahwa ini menjadi misi saya. Sesuatu yang tak dilakukan Inter selama lebih dari 10 tahun.

“Kini kami punya 10 poin dan memenangi tiga laga terakhir, termasuk kemenangan setelah tiga hari lalu mengalahkan Napoli di Serie A.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com