Madrid Sering Dapat Penalti, Zidane Berikan Pendapat

Madrid di Puncak Klasemen, Zidane Malah Merendah

Heri Susanto - July 2, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Real Madrid saat ini memuncaki klasemen sementara LaLiga. Meski begitu, Zinedine Zidane menilai jika timnya masih belum memenangkan apapun karena kompetisi masih menyisakan 6 laga ke depan.


Baca Juga:


Los Blancos sukses unggul satu angka dari Barcelona dengan satu laga lebih sedikit. Performa Karim Benzema dan kolega memang tengah on fire pasca pandemic. Mereka sukses mengepak enam kemenangan beruntun. Di tempat lain, Barcelona sempat terseok dari lawan-lawannya, teranyar, mereka harus berbagi angka 2-2 dalam laga kontra Atletico Madrid dini hari tadi.

Andai menang dalam satu laga tersisa, jumlah poin antara Madrid dan Barcelona bakal membentang hingga empat angka. Namun hal tersebut enggan dipikirkan Zidane. Ia mau timnya bisa tetap fokus di kancah domestik.

“Kami belum juara. Masih ada enam pertandingan. 18 poin. Kami harus terus bekerja keras hingga secara matematika dinyatakan juara. Rival kami akan bekerja keras untuk meraih kemenangan. Jangan mengatakan ini sudah berakhir. Sebagai pemain saya pernah merasakan situasi seperti ini. Kami belum memenangi apapun,” ungkapnya.

“Kami harus fokus untuk mengerahkan kemampuan terbaik demi meraih kemenangan. Kami ada di posisi yang bagus, tetapi itu tidak ada artinya,” tambah Zizou.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com