
RB Leipzig Rengkuh Piala DFB Pokal Pertama Sepanjang Sejarah
Vivagoal – Bundesliga – RB Leipzig akhirnya berhasil meraih trofi DFB Pokal setelah menaklukkan SC Freiburg melalui drama adu penalti di babak final, Minggu (22/5) dini hari WIB.
Digelar di Olympiastadion Berlin, untuk pertama kalinya dalam sebelas tahun terakhir, final Piala Jerman ini tidak dihadiri oleh dua raksasa Bundesliga, yakni Bayern Munich dan Borrusia Dortmund.

SC Freiburg berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu di menit ke-19 melalui tendangan Maximillian Eggestein. Keunggulan 1-0 ini sempat bertahan lama bagi tim asuhan Christian Streich.
Di babak kedua, RB Leipzig terpaksa bermain dengan sepuluh pemain ketika Marcel Halstenberg diberi kartu merah oleh wasit di menit ke-57. Unggul satu pemain, SC Freiburg hampir memastikan piala DFB Pokal jatuh ke tangan mereka. Sayangnya harapan mereka pupus di menit ke-76.
Baca juga:
- Xavi Hernandez Pede Barcelona Bisa Daratkan Mesin Gol Bayern
- Persaingan Panas RB Leipzig dan SC Freiburg Jelang Final DFB Pokal
- Muller Ungkap Harapannya Agar Lewandowski Bertahan di Bayern
- Gladbach Kembali Panggil Lucien Favre untuk Musim Depan
Christopher Nkunku berhasil menjadi juru selamat bagi Die Roten Bulllen melalui gol penyeimbangnya, yang membawa pertandingan ke babak tambahan waktu. Hingga 120 menit pertandingan berlangsung, skor 1-1 tetap tak berubah.
Akhirnya pertandingan pun dilanjutkan ke babak adu penalti. Di sini, Dewi Fortuna ganti mendukung RB Leipzig.
The @DFB_Pokal winners: @RBLeipzig_EN ⚡🐂🏆 pic.twitter.com/Sdm0Nizvom
— Bundesliga English (@Bundesliga_EN) May 21, 2022
Tim asuhan Domenico Tedesco tersebut berhasil membalikkan keadaan melalui tendangan penalti yang berakhir dengan skor 4-2. Kapten SC Freiburg, Christian Gunter, dan Ermedin Demirovic gagal melesakkan tendangan penalti sementara RB Leipzig menyapu bersih semua kesempatan yang mereka terima.
Gelar juara ini merupakan gelar pertama yang diraih RB Leipzig sepanjang keikutsertaan mereka di DFB Pokal, di mana musim ini merupakan final ketiga yang mereka cicipi. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com
