Prediksi Man United vs Everton: The Toffees Sering Kalah Di Old Trafford
Prediksi Man United vs Everton

Man United vs Everton: Prediksi dan Link Live Streaming

A Hendra - February 6, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pertandingan antara Manchester United kontra Everton akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Minggu (7/2/2021) dinihari WIB. Melihat rekor tandang Everton musim 2020/21, duel ini jadi ujian berat buat Setan Merah di laga kandangnya.

Seperti yang diketahui, jelang pertandingan ini, baik Man United  maupun Everton sama-sama sedang dalam kondisi prima dengan mampu mengantongi poin penuh di laga terakhir mereka.

Khusus untuk Man United, mereka menorehkan kemenangan terbesar musim ini di Liga Inggris kala melibas Southampton dengan skor 9-0. Sementara The Toffees meraih kemenangan tipis 1-2 saat melawat ke markas Leeds United, sekaligus membayar kekalahan mereka dalam pertemuan pertama.

Kendati demikian, tambahan tiga poin atas Leeds jadi modal penting karena musim ini Everton sudah dua kali kalah atas Man United. Pertama, mereka menderita kekalahan 1-3 pada pertemuan pertama, dan di ajang Carabao Cup dengan takluk 0-2. Parahnya lagi, doa kekalahan itu terjadi justru saat Everton tampil di kandang sendiri.

Adapun kali terakhir Everton bisa menang atas United terjadi pada musim 2018/19. Saat itu, The Toffees unggul telak dengan skor 4-0. Tapi setelahnya, dalam empat pertemuan berikutnya Everton tidak pernah lagi bisa menang.


Baca Juga:


 Kali terakhir Everton menang di kandang MU terjadi sudah cukup lama, yakni pada tahun 2013 silam, melalui gol tunggal Bryan Oviedo. Pada enam kunjungan berikutnya, hasil paling bagus bagi Everton adalah dua kali imbang.

Walaupun begitu, Everton sebenarnya punya modal untuk memutus tren buruk itu. Pasalnya musim ini Gylfi Sigurdsson dkk sangat perkasa jika bermain di kandang lawan dengan mengantongi 7 kemenangan, sekali imbang, dan cuma 2 kali kalah.

Bahkan berdasarkan catatan Whoscored, skuad Ancelotti saat ini sedang dalam tren kemenangan beruntun di kandang lawan.

Di sisi lain, kubu United juga dalam kepercayaan diri sangat tinggi menang setelah telak 9-0 atas Southampton. Tapi, di pertandingan kontra Everton ini, manajer Setan Merah Ole Gunnar Solskjaer kemungkinan tidak bisa memainkan Edinson Cavani. Tekel dari Kayne Ramsay membuat striker asal Uruguay tersebut harus ditarik keluar lapangan dan mengalami cedera.

“Edinson mendapat tekel keras di engkelnya sehingga harus keluar. Saya kira ia akan lebih senang tetap bermain dan mencetak gol. Namun, kami tidak mau ambil risiko,” tutur Solskjaer dikutip dari situs resmi klub.

Dengan rekor head to head MU yang tak pernah kalah dalam 7 tahun terakhir di Old Trafford, jelas Burno Fernandes dan kolega masih sangat layak diunggulkan bisa menang di laga ini.

Live Streaming

Live Streaming laga antara Man United dan Everton  ini disiarkan langsung pada Minggu (7/2/2021) dinihari WIB. Kanal Mola TV sebagai official broadcaster dapat Anda akses untuk menyaksikan laga seru ini. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com