Masa Depannya Masih Belum Jelas, Gavi Tegaskan Keinginannya Bertahan
Sumber: bild.de

Nasibnya Belum Jelas, Gavi Tegaskan Keinginan Bertahan di Barcelona

Catrine Mega - May 16, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaGavi sukses menyumbangkan gelar LaLiga pertamanya untuk Barcelona usai membantu raksasa Catalan tersebut menang dari Espanyol, Senin (15/5) dini hari WIB kemarin. Seluruh pemain Barcelona pun bisa bernapas lega di sisa musim kompetisi 2022/23 ini setelah memastikan diri sebagai juara Liga Spanyol.

Sayangnya beberapa pemain tak bisa merasa lega begitu saja menjelang berakhirnya musim kompetisi, termasuk Gavi. Meski menjadi salah satu pilar penting Barcelona dalam beberapa musim terakhir, kontrak Gavi akan berakhir musim panas ini.

Sumber: Twitter/Barcelona

Menandatangani kontrak baru bersama tim utama musim panas tahun lalu, manajemen Barcelona gagal mendaftarkan kontrak baru Gavi. Pihak LaLiga meminta Blaugrana mengruangi pengurangan gaji sebelum meregistrasikan kontrak baru Gavi.

Hal tersebut menyebabkan Gavi yang masih berada di bawah kontrak bersama Barcelona B bisa pergi dari Spotify Camp Nou dengan status bebas transfer musim panas nanti.


Baca juga:


Kondisi ini jelas menarik perhatian klub-klub besar Eropa yang mengincar jasa Gavi. Dengan kelincahannya di lapangan, pemain 18 tahun itu berhasil menarik perhatian Manchester City, Paris Saint-Germain, dan Bayern Munich.

Tiga tim besar ini jelas siap merekrut Gavi apabila Barcelona gagal mendaftarkan kontrak barunya musim panas mendatang. Meski demikian, pemain muda asal Spanyol tersebut mengaku ingin bertahan di Barcelona.

“Ini adalah gelar pertama yang saya di sini. Ini adalah klub impian saya, ini Barca. Saya berharap dapat menyumbangkan lebih banyak (gelar) di masa depan,” tutur Gavi pada acara selebrasi kemenangan Barcelona, dilansir dari 90min.

Saat ini diketahui bahwa manajemen Barcelona tengah memproses registrasi kontrak baru Gavi dan yakin bisa mendaftarkannya sebelum bulan Juli mendatang. Menarik dinantikan masa depan Gavi musim panas ini mengingat banyak yang harus dilakukan manajemen Blaugrana terkait Financial Fair Play. (TH)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com