Modric Bakal Tinggalkan Madrid Untuk AC Milan
Vivagoal – La Liga – Luka Modric berada diambang pintu keluar Santiago Bernabeu setelah kontraknya bakal habis akhir musim ini. Tak kunjung mendapatkan kontrak baru sang pemain bisa saja pergi dengan status bebas transfer.
Musim 2019/20 ini merupakan musim ketujuh Modric bersama El Real dan bisa jadi musim terakhirnya merumput di Santiago Bernabeu. Pasalnya, hingga saat ini manajemen Los Blancos masih bungkam soal kontrak barunya.
Selama berkostum El Real, Modric sudah mempersembahkan 15 trofi juara, diantaranya satu gelar La Liga dan Copa Del Rey, serta empat trofi Liga Champions, dan empat gelar Piala Dunia Antar Klub.
Baca Juga: Sebelum Pensiun, Ramos Ingin Tambah Gelar Liga Champions
Hal tersebut lantas mendorong pemain asal Kroasia itu untuk menghabiskan sisa kariernya dengan bermain di kompetisi Serie A Italia pada musim mendatang. Rumor beredar AC Milan, Inter, AS Roma dan Napoli siap menampung peraih Ballon d’Or 2018 itu ketika kontraknya dengan Madrid berakhir.
Pakar transfer Sky Sport, Gianluca Di Marzio menyebut gelandang 34 tahun itu punya kans besar gabung dengan AC Milan. Pasalnya, direktur teknik Rossoneri, Zvonimir Boban punya kedekatan emosional dengan si pemain karena merupakan seniornya di timnas Kroasia.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com