Kapten Real Madrid Inginkan Kontrak Anyar

Sebelum Pensiun, Ramos Ingin Tambah Gelar Liga Champions

Fido Moniaga - September 11, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Bek Real Madrid, Sergio Ramos merasa dirinya masih bermain di level teratas dalam beberapa tahun ke depan. Dengan begitu, ia pun tak ragu tuk menargetkan meraih gelar Liga Champions kelimanya sebelum pensiun.

Ramos yang sudah berusia 33 tahun telah mengoleksi empat medali juara Liga Champions selama 15 tahun berkarier di El Real. Dari empat trofi tersebut, tiga diantaranya berhasil diraih Madrid secara beruntun.

Baca juga: Ramos Miliki Target Ini di Timnas Spanyol

Namun setelah itu, Los Blancos menyudahi musim lalu tanpa gelar satupun, bahkan sudah tersingkir sedari babak 16 besar Liga Champions.

Ramos dituding jadi salah satu penyebab merosotnya performa Madrid musim lalu. Musim ini, ia kembali menuai banyak sorotan karena gawang Thibaut Courtois telah kebobolan sebanyak empat gol dari tiga laga, membuat El Real harus puas di posisi kelima klasemen karena baru mengoleksi satu kemenangan.

Ramos sendiri menolak untuk disalahkan atas performa yang kurang menjanjikan Madrid di awal musim ini. Dan ia berjanji, sebelum pensiun, ia akan membantu Madrid meraih trofi Liga Champions ke-14, atau yang kelima tuk dirinya.

“Memenangkan Liga Champions kelima adalah suatu yang gila. Tapi itulah kenapa aku membuat banyak pengorbanan. Untuk memenangi Piala Eropa atau Piala Dunia mungkin sedikit unik, bahkan sebuah gelar Ballon d’Or, tapi itulah alasan saya masih berjuang setiap hari.” ujar Ramos dilansir dari Marca.

Baca juga: Punya Reputasi Buruk, Ramos Tak Pernah Ada Niat Lukai Pemain Lawan

“Saya yakin masih bisa meraihnya karena saya merasa masih mampu bermain beberapa tahun lagi.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com