Barcelona di La Liga dan Liga Champions: Bak Dua Sisi Mata Uang
Barcelona Menang Telak 5-1 Atas Ferencvaros Pada Matchday Pertama Grup Liga Champions Musim 2020/21 di Camp Nou, Rabu (21/10) dinihari WIB. Sumber: Official FC Barcelona

Pelatih Kiev: Level Barcelona Sekarang, Tak Bisa Juarai Liga Champions!

Irman Maulana - November 4, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Pelatih Dynamo Kiev, Mircea Lucescu menebar sedikit perang urat syarat Jelang laga melawan Barcelona dini hari nanti. Ia memberikan komentar terkait dengan kualitas yang dimiliki oleh skuad Barcelona.

Mircea Lucescu mengatakan jika Ia tak yakin Barcelona saat ini berada dalam level untuk memenangkan gelar Liga Champions. Kedua tim bakal saling beradu kekuatan dalam lanjutan fase Grup Liga Champions, Kamis (5/11) dini hari di Camp Nou.

Penampilan El Barca sejauh ini memang belum dapat dikatakan membaik ketimbang musim lalu. Mereka justru menyamai rekor terburuk klub di La Liga dengan hanya meraih delapan poin saja dari total enam pertandingan.

Sementara di Liga Champions, sebenarnya Blaugrana masih tampil sempurna berkat dua kemenangan atas Ferencvaros dan Juventus. Tetapi hal itu rupanya tak membuat Lucescu yakin mereka bisa menjadi kandidat kuat meraih trofi “Si Kuping Lebar” musim ini.

Lucescu menyoroti kekalahan besar 2-8 Barca dari Bayern Munich di Liga Champions musim lalu. Ia menilai cukup wajar jika Barca kini melakukan perubahan besar, tetapi para pemainnya masih berada dalam tahap transisi untuk mempelajari mekanisme tim.


Baca Juga:


“Mereka memiliki skuad dengan banyak pemain bertalenta, tapi masih membutuhkan waktu untuk mempelajari mekanismenya,”ujar Lucescu dilansir Goal.

“Saya tidak berpikir Barcelona berada dalam level untuk memenangkan Liga Champions saat ini. Bayern Munich, Manchester City, atau Paris Saint-Germain memiliki banyak opsi lebih.

“Dalam banyak kasus, mereka memiliki seorang Lionel Messi, yang bermain sangat penting. Pelatih baru membutuhkan minimal enam bulan dan ketika di musim semi, mereka bakal jadi tim yang baru. Barcelona bermain lebih baik di Liga Champions ketimbang La Liga, karena di kompetisi domestik, para rival sudah mengenal mereka dengan baik.”

Dynamo Kiev sendiri untuk sementara masih terbenam di peringkat ketiga klasmen Grup G dengan raihan satu poin saja. Mereka akan mencoba peruntungannya untuk memutus rekor tak terkalahan Barca di 22 pertandingan terkahir fase grup Liga Champions.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com