Pernyataan Resmi AS Roma: Wasit Final Liga Europa Memihak ke Sevilla
Anthony Taylor, Foto: dok inews

Pernyataan Resmi AS Roma: Wasit Final Liga Europa Memihak ke Sevilla

A Hendra - June 2, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Kubu AS Roma masih tak terima setelah dikalahkan Sevilla dalam laga final Liga Europa 2022/2023. Mereka geram dengan kepemimpinan wasit Anthony Taylor.

AS Roma kalah dalam adu penalti 1-4 ketika menghadapi Sevilla di Puskas Arena, Kamis (1/6) pada laga puncak Liga Europa 2022/2023. Dua dari tiga penendang AS Roma gagal menjalankan tugasnya dengan baik, sementara semua eksekutor Los Palanganas sukses menjaringkan bola ke gawang.

Pada pertandingan yang berjalan selama 120 menit, AS Roma merasa layak mendapatkan hadiah penalti ketika Loic Bade melakukan handball di babak kedua dalam kedudukan imbang 1-1. Tapi wasit Anthony Taylor tak menganggap kejadian itu sebagai sebuah pelanggaran.

Pernyataan Resmi AS Roma: Wasit Final Liga Europa Memihak ke Sevilla
Anthony Taylor, Foto: dok Harian Haluan

Selain itu, Roma juga merasa pemain Sevilla Erik Lamela pantas mendapatkan kartu kuning kedua atau kartu merah di babak kedua extra time yang menyikut Roger Ibanez hingga bibirnya robek. Tapi lagi-lagi, Anthony Taylor menyelamatkan Sevilla dengan menilai insiden itu masih dalam konteks normal.


Baca Juga:


AS Roma melalui direktur olahraga-nya Tiago Pinto memberikan pernyataan resmi yang secara tersirat menganggap Anthony Taylor telah memihak Sevilla.

“Kami di AS Roma tak ingin meragukan kemampuan Sevilla, kami yakin bahwa kami memainkan final yang bagus dengan lawan kami, menghormati sorotan yang ditawarkan UEFA,” ucap Pinto dilansir dari kantor berita Italia, ANSA.

“Kami tak biasa berkomentar ke situasi semacam ini saat momennya yang masih panas, tapi hari ini kami menganalisis baik insiden-insiden yang jelas dan juga yang kurang tampak, dan jelas bahwa perwasitan dalam hal disipliner tidak seimbang.”

“Penalti yang tidak diberikan pada handball Fernando itu jelas bisa dilihat, tapi rasa frustrasi kami tak semata karena insiden tunggal itu. Di antara berbagai situasi, Matic dikartu kuning karena lengan yang terbuka dalam duel udara dengan Ocampos, kontaknya itu hampir bisa dibilang tak sengaja.”

“Kalau itu pantas dikartu kuning, maka sikutan Lamela ke Ibanez seharusnya wajib kartu merah. Roger (Ibanez) mengalami luka robek di bibir, sementara Lamela beberapa kali dibiarkan dari kartu kuning kedua di babak kedua babak tambahan.” (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com