Jelang Duel PSG vs Lyon, Messi Dinyatakan Negatif Covid-19
Lionel Messi, Foto: dok situs resmi PSG

Pesona Lionel Messi Bikin PSG Kebanjiran Sponsor Baru

Daniel Nugraha - January 15, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1 – Pesona Lionel Messi sebagai pemenang Ballon d’Or dan juga salah satu pemain terbaik di dunia memang tidak bisa dibantah. Kali ini berkat pesona Messi, Paris Saint-Germain selaku pemilik mendapatkan banyak sponsor baru, yang berarti mendapatkan tambahan pemasukan.

Lionel Messi telah melalui 5 bulan pertamanya di Parc des Princes dan mencetakan 6 gol dengan 5 assist dalam 16 pertandingan yang telah dilaluinya. Ia juga telah memberi dampak besar di luar lapangan seperti membantu PSG memperoleh 8 sponsor baru di luar dari sponsor lainnya yang masih dalam proses pembaruan.

Bagaimana pun juga PSG kini mulai menuai hasil atas penandatanganan Messi pada musim panas lalu. Dan tampaknya biaya 80 juta Euro yang telah dihabiskan untuk memiliki sang bintang setiap tahunnya tetap akan membuahkan hasil yang baik bagi tim.


Baca Juga:


Dilansir dari Marca, PSG sempat memperoleh pendapatan sekitar 235 juta Euro pada 2020 lalu. Dan itu hanya dari pendapatan komersial saja yang mewakili 54 persen total pendapatan mereka di tahun tersebut.

Namun sejak didatangkannya Messi pada 10 Agustus lalu. Sebanyak delapan mitra baru telah maju untuk kesepakatan baru dengan PSG, dua antaranya yang sudah diketahui adalah dan juga Crypto.com.

Selain tambahan mitra baru tersebut, PSG juga dipastikan akan mendapatkan kontrak baru bagi sponsor lama mereka.

Produsen olahraga asal Amerika Serikat, Nike, akan melanjutkan dukungan dengan menyediakan kita baru untuk PSG sampai tahun 2023 dengan total 75 juta Euro pertahunnya. Ada juga merk minuman ringan ternama, Coca-Cola, yang  juga akan memperbarui dukungan sponsor sampai 2024.

“Bertambahnya pemasukan kami di 2021 sangat signifikan. Lebih dari 10 persen dibandingkan tahun 2020,” kata Direktur Komersial PSG, Marc Armstrong.

“Messi berada di level tertinggi permainannya saat bermain di Copa America dan dia telah menunjukan kemampuannya di Liga Champions. Tentu saja dia tak sendiri ada Gianluigi Donnarumma, Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi,” pungkasnya. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com