Sandy Walsh dan Jordi Amat Lakukan Sumpah WNI Secara Langsung
Sumber: PSSI.

Pindah Federasi Tuntas, Sandy Walsh dan Jordi Amat Siap Tempur di Piala AFF 2022

Arie Lihardo - November 30, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Setelah FIFA resmi menerima perpindahan federasi pemain naturalisasi Sandy Walsh, kini giliran Jordi Amat Maas. Kepastian ini setelah FIFA mengirimkan surat kepada PSSI pada Rabu (30/11).

Surat tersebut bernomor Ref FPSD-8300 dan ditandatangani oleh Erika Montemor Ferreira selaku FIFA Head of Player’s Status.

Sah! Sandy Walsh Siap Perkuat Indonesia di Piala AFF 2022
Sumber: PSSI.

Jordi pun lega karena bisa memperkuat timnas di Piala AFF 2022. “Saya senang dan lega dengan pemberitahuan ini. Kini saya akan fokus membela negara saya (Indonesia),” kata Jordi dikutip dari laman PSSI.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan juga antusias dengan ini. Kini untuk tim senior tinggal menyisakan Shayne Pattynama yang tinggal menunggu sumpah.


Baca Juga:


“Terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo atas perhatiannya kepada sepak bola Tanah Air,” kata Mochamad Iriawan.

“Terima kasih kepada Bapak Zainudin Amali (Menpora) yang tidak henti-hentinya memberikan bantuan dan dukungan. Terima kasih juga kepada Bapak Pratikno (Mensesneg), Bapak Yasonna Laoly (Menkumham), Ditjen Imigrasi, dan semua pihak yang membantu kelancaran naturalisasi Sandy dan Jordi.”

Sah! Sandy Walsh Siap Perkuat Indonesia di Piala AFF 2022
Sumber: PSSI.

Sandy Walsh dan Jordi Amat kemungkinan besar akan tampil di Piala AFF 2022. Sebab keduanya tercantum dalam daftar 28 pemain ikut serta dalam persiapan menuju Piala AFF ini.

Beberapa pemain di luar negeri seperti Sandy Walsh, Jordi Amat, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan turut dipanggil.

Timnas Indonesia berada di Grup A Piala AFF bersama Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Filipina. Kejuaraan itu dimulai pada 20 Desember mendatang sampai 16 Januari 2023.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com