Prediksi Marseille vs Man City: The Citizens Krisis Pemain Depan
Sumber: Vivagoal

Prediksi Marseille vs Man City: The Citizens Krisis Pemain Depan

Taufik Hidayat - October 27, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Matchday ke-II grup C Liga Champions musim 2020/21, Rabu (28/10) dinihari WIB akan menghadirkan duel antara Olympique Marseille vs Manchester City di Stade Vélodrome. Jelang duel ini, kubu The Citizens dalam kondisi krisis penyerang.

Sebelumnya, baik Marseille dan Man City mendulang hasil yang berbeda di matchday pertama tengah pekan lalu. Marseille yang bertandang ke markas tim asal Yunani, Olympiakos dipaksa menyerah 0-1. Sementara City yang menjamu FC Porto berhasil meraih poin penuh usai menang dengan skor mutlak 3-1.

Hasil yang berbeda ini mengantarkan The Citizens menempati posisi pertama klasemen sementara Marseille harus puas berada di peringkat ketiga.

Khusus pada laga yang mempertemukan kedua tim untuk kali pertamanya di kompetisi Eropa ini, Man City jelas lebih diunggulkan bisa menang atas Marseille. Selain berbicara posisi di papan klasemen, performa pasukan Pep Guardiola dalam lima laga terakhirnya juga lumayan bagus, yakni belum pernah kalah dengan meraup tiga kemenangan dan dua imbang.

Disisi lain, Marseille masih tampil inkonsisten di lima laga awal musim ini. Pasukan Andre Villas-Boas tersebut baru menorehkan dua kemenangan, dua imbang dan sekali kalah.

Sayangnya, tantangan terbesar Man City pada matchday kedua ini adalah badai cedera yang menghantam lini serangnya. Sebagaimana yang diketahui, Sergio Aguero baru saja kembali menderita cedera usai menepi empat bulan lamanya. Penyerang asal Argentina itu mengalami cedera hamstring saat City ditahan imbang 1-1 oleh West Ham United.


Baca Juga:


Selain itu, Gabriel Jesus juga diberitakan belum bisa diturunkan di laga ini karena masih dalam proses pemulihan cedera. Tak selesai sampai disitu, Benjamin Mendy dan Fernandinho juga diklaim masih mengalami masalah kebugaran sejak kembali dari jeda internasional.

Sebaliknya, dari kubu tuan rumah Marseille relatif tak mempunyai masalah soal ketersediaan pemain. Gelandang serang yang kerap dipasang sebagai penyerang sayap, Dimitri Payet bisa kembali dimainkan usai absen akibat sanksi akumulasi kartu saat Marseille menang 1-0 atas Lorient di ajang Ligue 1.

Pelatih Les Phoceens, Andre Villas-Boas diyakini akan kembali mengandalkan trio barisan depan, Florian Thauvin, Dario Benedetto dan Dimitri Payet tuk mengeksploitasi lini belakang City. Adapun trio Duje Caleta-Car, Alvaro Gonzales dan Leonardo Balerdi bakal bertugas mematikan pergerakan Raheem Sterling Cs.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com