PSG Tertarik Tebus Icardi, Tapi Dengan Harga Miring

PSG Tertarik Tebus Icardi, Tapi Dengan Harga Miring

Fido Moniaga - April 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1 – Masa depan Mauro Icardi di Paris Saint-Germain sejauh ini belum juga menemui kejelasan. Raksasa Ligue 1 Prancis itu dikabarkan hanya mau menebus Icardi di angka 65 juta euro, jauh dari klausul pelepasan yang dipatok Inter Milan.

Sebelumnya, PSG meminjam Icardi dari Inter Milan untuk semusim ke depan pada awal musim panas 2019 kemarin. Artinya, masa peminjaman penyerang asal Argentina itu akan tuntas akhir musim ini.

Inter sendiri sebagai pemilik sah sang pemain dikabarkan sudah tidak tertarik menerima kembali Icardi karena dianggap tidak cocok dalam skema permainan pelatih Antonio Conte musim depan. Selain itu, mereka juga sudah punya duet maut dalam diri Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez.

Di sisi lain, PSG sebenarnya punya opsi mempermanenkan Icardi dengan syarat, mereka harus menyetorkan dana sebesar 80 juta euro atau sekitar Rp 1,39 triliun kepada kubu Nerazzurri.

Namun, berdasarkan laporan Get Football News France, PSG hanya bersedia menebus Icardi dengan banderol sebesar 65 juta euro. Kondisi ini membuat situasi Icardi belum juga menemui titik terang.


Baca Juga:



Performa Icardi sebelum kompetisi ditangguhkan akibat virus Corona sebenarnya tidaklah terlalu mengecewakan. Di musim perdananya bersama PSG, Icardi mampu melesakkan 20 gol dan mengkreasikan 5 assist dari 31 penampilan di semua ajang kompetisi

Icardi sesungguhnya merupakan pemain yang dibutuhkan PSG setelah kontrak Edinson Cavani bakal berakhir akhir musim ini. Dan Icardi pun sudah berharap bisa dipermanenkan PSG karena merasa sudah nyaman berduet dengan Kylian Mbappe dan Neymar di lini serang skuat besutan Thomas Tuchel.

“Saya tiba di PSG dengan keinginan tuk menunjukkan apa yang saya bisa lakukan, dan sejauh ini semuanya berjalan positif. Saya langsung terkoneksi dengan baik bersama rekan satu tim dan itu membuat saya merasa nyaman disini.” ucap Icardi seperti dilansir dari Football Italia beberapa waktu lalu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com