Jadwal Liga 1 Bakal Berubah, PSS Tak Masalah
PSS Sleman – Vivagoal

Jan Saragih Merapat ke PSS?

Catrine Mega - June 18, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Jan Saragih dikabarkan bergabung dengan PSS Sleman. Jan bergabung bukan sebagai pelatih namun sebagai kepala kepala Departemen Football Performance PSS.

PSS membentuk departemen ini sebagai pihak yang membantu pelatih dalam menganalisis performa pemain. Dengan adanya mereka di PSS diharapkan perbedaan kualitas pemain satu dan yang lain tidak terlalu jauh.

“Tugas kami adalah untuk menjaga supaya semua performance pemain bisa terjaga dengan baik dan gap-nya tidak jauh. Sehingga ini akan memudahkan pelatih dalam memilih pemain,” ungkap Jan dikutip laman resmi Liga Indonesia Baru.

Departemen yang dibawahi Jan Saragih akan memberikan analisis data dari setiap penampilan PSS Semarang. Hal ini membantu pelatih memberikan penilaian dan evaluasi kepada tim secara lebih objektif.

Departemen Football Performance akan menganalisis berbagai aspek yang ada di dalam tim. Mereka akan membedah pemain dari segi fisik, teknik sampai kepada pemahaman taktikal.

Jan membeberkan bagaimana departemen ini akan bekerja. Ia mengatakan setiap pertandingan baik persahabatan maupun resmi akan direkam.


Baca Juga:


“Kami akan rekam setiap latihan, nanti ada teknikal dasar pemain yang kami analisis, dan selanjutnya bisa dieksekusi di dalam game atau friendly match,” tambahnya.

Kehadiran departemen ini dipercaya bisa memberikan peningkatan performa kepada bagus Nirwanto cs secara tidak langsung. Tidak hanya pelatih, penilaian ini juga akan diberikan langsung kepada setiap pemain PSS Sleman.

“Setelah itu kami melaporkan ke pelatih. Pelatih juga bisa minta misalnya ingin melihat secara spesifik, nanti kami report, gambarkan dan kami transfer ke pemain yang dimaksud,” pungkas mantan pelatih Badak Lampung FC tersebut. (DES)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com