ALFEANDRA DEWANGGA
Alfeandra Dewangga (Vivagoal.com/Amirul Mukmin)

PSSI Ingin Naturalisasi Jay Idzes, Alfeandra Dewangga Berikan Tantangan

Taufik Hidayat - September 11, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaPSSI berencana menaturalisasi Jay Idzes untuk memperkuat barisan pertahanan Timnas Indonesia. Hal itu mendapat reaksi dari salah satu penggawa skuad Garuda, Alfeandra Dewangga.

Jay Idzes merupakan pemain berkebangsaan Belanda yang kini membela Venezia di Serie B Italia. Bek berusia 23 tahun itu memiliki darah Indonesia dari kakek dan neneknya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Jay Idzes (@jayidzes)

Kepastian proses naturalisasi Jay Idzes ditegaskan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Kedua pihak memang telah bertemu untuk membahas hal ini.

Bergabungnya Jay Idzes dipastikan membuat persaingan di lini pertahanan Timnas Indonesia semakin sengit. Ia akan bersaing langsung dengan Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott yang biasa menjadi andalan di era Shin Tae-yong.

Kedatangan Jay Idzes tentu juga memperkecil peluang pemain lokal terutama bek. Dewangga menjadi salah satu nama yang bisa menjadi korbannya.


Baca Juga:


Namun alih-alih merasa cemas, Dewangga justru menyambut baik kedatangan Jay Idzes. Ia siap bersaing untuk merebut tempat utama.

“Kalau saya sebagai pemain gak terlalu masalah (dengan kedatangan Jay Idzes). Persaingan di sepakbola itu kan fairplay juga,” kata Dewangga,

“Jadi kita buktikan di TC (pemusatan latihan) saja dan pertandingan-pertandingan berikutnya.”

JAY IDZES
Sumber: Instagram

Dewangga kembali mendapat panggilan memperkuat timnas senior pada laga uji coba kontra Turkmenistan. Ia bahkan diturunkan sebagai starter.

Mentalitas Dewangga dalam menyambut kedatangan Jay Idzes patut ditiru pemain lokal lain. Mereka seharusnya semakin terpacu untuk meningkatkan kemampuan agar bisa bersaing.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com