Site icon Vivagoal.com

Ralf Rangnick Lebih Memilih Erik ten Hag Sebagai Penerus Daripada Pochettino

Ralf Rangnick Lebih Memilih Erik ten Hag Sebagai Penerus Daripada Pochettino

Mauricio Pochettino, Foto: dok Goal

VivagoalLiga Inggris – Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino banyak dispekulasikan akan menjadi pengganti Ralf Rangnick di Man United. Akan tetapi, Rangnick lebih memilih kandidat lain dibandingkan Pochettino untuk menjadi suksesornya.

Mauricio Pochettino memiliki banyak pengagum di belakang layar Old Trafford. Sebagaimana diketahui, Man United sempat menyatakan minat pada Pochettino saat mereka memecat Ole Gunnar Solskjaer pada November lalu. Namun Rangnick pada akhirnya yang menjadi pelatih interim Setan Merah hingga enam bulan ke depan.

Meski begitu, andai Rangnick lengser dari posisinya di akhir musim, media asal Prancis, Les Parisien mengklaim jika juru taktik asal Jerman lebih senang United ditukangi Erik ten Hag untuk menjadi penerusnya dibandingkan Pochettino. Selain itu, nama Brendan Rodgers juga layak dijadikan kandidat lain.


Baca Juga:


Untuk saat ini, mantan pelatih Tottenham itu masih akan menetap di Parc des Princes lantaran dirinya masih mendapatkan dukungan penuh dari manajemen klub karena membawa PSG menguasai puncak klasemen sementara dan loloskan tim ke 16 besar Liga Champions.

Akan tetapi, dikutip dari Sportsmail, Pochettino masih menyimpan hasrat untuk menukangi United meski kontraknya tersisa hingga 2023 mendatang. Andai juru taktik asal Argentina itu hengkang, maka PSG bakal memilih Zinedine Zidane sebagai suksesornya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version