Rangnick Sebut Ten Hag Bakal Punya PR Besar di United
Sumber: Detiksport

Rangnick Sebut Ten Hag Bakal Punya PR Besar di United

Rizal Saleh - April 24, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick menyebut jika Erik ten Hag bakal memiliki PR besar yang harus diselesaikan di musim depan. Ten Hag memang bakal menukangi United pasca musim ini berakhir.

Manajer berkepala plontos resmi dikontrak hingga tiga tahun ke depan dengan opsi perpanjangan kontrak selama semusim. Baru-baru ini, United baru saja kalah 1-3 dari Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (23/4) malam WIB. Kekalahan tersebut menjadi yang kelima dalam 10 laga terakhir di lintas kompetisi.

Rangnick yang nantinya bakal menjadi penasihat di Untied merasa jika Ten Hag memiliki masalah besar, terutama di lini belakang. ia merasa jika lini pertahanan Untied lumayan keropos lantarna sudah bobol 51 kali dalam 34 laga. Catatan tersebut menjadi yang terburuk di antara tim enam besar lainnya.


Baca Juga:


Bahkan sejauh ini, David De Gea hanya mampu mendulang 7 cleansheet dalam 34 laga tersebut. Memperbaiki lini pertahanan dengan mendatangkan pemain baru bisa menjadi kunci dari akar permasalahan United kedepannya.

Dua Tokoh Penting Klub Sebut Ruang Ganti United adalah Bencana Besar!
Sumber: Detiksport

“Jelas akan ada banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Kita sudah tahu itu sebelum permainan dimulai. Kami menunjukkan apa yang bisa dimainkan sepakbola,” kata Rangnick di BBC.

“Meski kami harus berhadapan dengan dua gol cepat, kami masih menunjukkan sikap positif. Tak ada sikap dari para pemain yang bisa kami salahkan di laga hari ini,” kata dia menambahkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com