Sadio Mane ke Bayern, Klopp Kenang Ganasnya Catatan Gol Trio Firmansah
Trio Firmansah, Foto: dok Republika

Mane ke Bayern, Klopp Kenang Ganasnya Catatan Gol Trio Firmansah

A Hendra - June 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Kepergian Sadio Mane ke Bayern Munich bisa jadi menyisakan luka yang mendalam bagi para fans Liverpool. Bagaimana tidak, dulu The Reds berjaya dengan trio Firmansah, namun yang tersisa saat ini tinggal Mohamed Salah dan Roberto Firmino.

Liverpool memang pernah memiliki trisula paling maut di Eropa bahkan dunia yang dikenal dengan nama trio Firmansah. Beranggotakan Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane, trio ini selalu sukses memberi teror kepada semua lawan-lawan Liverpool.

Tak main-main, dalam kurun waktu lima musim terakhir, trio ini mampu mencetak hingga 338 gol untuk The Reds. Pada musim 2018/2019, boleh dibilang menjadi momen tertajam trio Firmansah. Berdasarkan catatan Transfermarkt, Salah, Mane dan Firmino total mampu melesakkan hingga 69 gol di semua ajang pada musim itu.

Salah Mane
Foto: Gila Bola

Rinciannya, Mo Salah bikin 27 gol, Sadio Mane punya 26 gol dan Firmino mencetak hingga 16 gol. Sementara di akhir era keemasan trio Firmansah, Mohamed Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino tetap bisa tampil sangat padu dan tajam dengan gelontoran 65 gol, setara 38 persen dari total gol Liverpool pada musim 2021/2022 kemarin.

Rinciannya, Mohamed Salah mencetak 31 gol, dengan Sadio Mane melesakkan hingga 23 gol dan Roberto Firmino punya 11 gol. Secara keseluruhan, selama trio Firmansah terbentuk, Mohamed Salah mampu mengemas 156 gol, Sadio Mane mengoleksi 120 gol dan Roberto Firmiino dengan 98 gol.

Selain itu, Trio Firmansah turut menorehkan total 185 assist, dengan rincian Sadio Mane bikin 48 assist, Mohamed Salah dengan 63 assist dan Roberto Firmino yang mengkreasikan hingga 74 assist.


Baca Juga:


Sayang, performa hebat yang dipertontonkan trio Firmansah kini tinggal kenangan karena cuma menyisakan Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Sadio Mane telah dipastikan cabut dari Anfield pada musim panas ini dengan bergabung bersama Bayern Munich.

Kepergian Mane ini sekaligus membuat manajer Liverpool, Jurgen Klopp benar-benar patah hati. Klopp merasa tidak bisa menghapus momen keganasan trio maut tersebut dalam pikirannya, dan menilai Mane pantas mendapat gelar legenda di Anfield

“Dia adalah mesin. Apa yang sudah dia lakukan untuk klub ini menempatkan dirinya ke dalam kelompok ‘legenda’,” kata Klopp soal Sadio Mane di Liverpool. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com