Site icon Vivagoal.com

Sederet Pelatih Yang Pernah Tukangi AC Milan dan Inter Milan

Sederet Pelatih Yang Pernah Tukangi AC Milan dan Inter Milan

Vivagoal Serie A – Kendati dikenal merupakan rival abadi, namun nyatanya AC Milan dan Inter Milan cukup rutin bertukar pelatih. Siapa sajakah pelatih yang pernah menukangi kedua tim?

AC Milan sendiri baru saja mengangkat Stefano Pioli untuk menjadi pelatih baru menggantikan Marco Giampaolo yang baru saja dipecat kemarin. Giampaolo sendiri terpaksa dilengserkan setelah 111 hari penunjukannya sebagai allenatore Milan musim panas kemarin.

Baca juga: Sebelum Pensiun, Buffon Berharap Bisa Bermain Lagi untuk Timnas

Namun yang menarik perhatian adalah penolakan yang datang dari suporter mereka atas pengangkatan Pioli sebagai pelatih salah satunya dari Ultras Curva Sud, salah satu elemen penting suporter Milan. Melalui pernyataan resmi yang mereka keluarkan, fans mengaku sudah muak dengan manajemen klub.

Penolakan Pioli itu sendiri tidak lepas dari sejarah di mana dirinya dulu pernah melatih Inter. Namun bukan kali ini saja Milan mengambil pelatih yang dulunya adalah mantan pelatih atau bahkan pemain Inter, begitu juga sebaliknya.

Giuseppe Bigogno menjadi orang pertama yang pernah melatih AC Milan dan Inter Milan. Bigogno tercatat pernah melatih Milan pada tahun 1946 hingga 1949 dan melatih Inter pada tahun 1958 hingga 1959.

Nama yang masih familiar tentu saja Leonardo Araujo. Sebelum menjadi direktur PSG, Leonardo pernah melatih Inter Milan dan AC Milan. Akan tetapi, karirnya di kedua klub tidak berjalan dengan lancar.

Baca juga: Pelatih Baru Milan Janjikan Perubahan

Pelatih kenamaan Italia, Giovanni Trapattoni yang merupakan legenda AC Milan hanya satu musim saja melatih Milan. Sedangkan, bersama Inter Milan, Trapattoni bahkan sampai memainkan 233 laga di semua kompetisi.

Trapattoni bahkan cukup sukses dengan memberikan gelar Serie A musim 1988/89 kepada Inter Milan. Sedangkan, gelar UEFA Cup diraihnya pada musim 1990/91.

Berbeda halnya dengan Alberto Zaccheroni yang punya karir melatih lebih lama bersama AC Milan dibanding Inter Milan. Zaccheroni total memainkan 125 laga bersama Milan pada periode 1998 hingga 2001. Sedang di Inter ia hanya memainkan 43 laga saja.

Zaccheroni juga memberikan gelar scudetto untuk Milan pada musim 1998/1990.

Baca juga: Bek Napoli Enggan Masuk Timnas Maroko, Kenapa?

Sepanjang sejarah, total ada enam pelatih yang berpindah dari kedua klub tersebut. Enam pelatih tersebut adalah Giuseppe Bigogno, Luigi Radice, Ilario Castagner, Giovanni Trapattoni, Alberto Zaccheroni, Leonardo dan terakhir Stefano Pioli.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version