Seedorf Masih Bingung Siapa Penerus Dominasi Messi-Ronaldo
Mantan Punggawa AC Milan, Clarence Seedorf. Sumber: Eurosport

Seedorf Masih Bingung Siapa Penerus Dominasi Messi-Ronaldo

Fido Moniaga - October 12, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Era Lionel Messi-Cristiano Ronaldo disebut masih akan berlangsung beberapa tahun lagi. Namun setelah itu, belum diketahui siapa pemain yang akan meneruskan dominasi keduanya di kancah sepakbola Eropa dan dunia.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bisa dibilang adalah dua ikon sepakbola dunia saat ini. Keduanya dikenal punya kemampuan diatas rata-rata pemain kebanyakan, termasuk konsistensi permainan yang Messi dan Ronaldo tunjukkan dalam 13 tahun terakhir diyakini sangat sulit disamai pemain manapun.

Sejak tahun 2008, Ronaldo dan Messi sudah mendominasi penghargaan Ballon d’Or. Messi punya enam sementara Ronaldo dengan lima gelar bola emas. Untuk trofi Liga Champions, Messi punya empat, dan Ronaldo punya lebih banyak dengan lima gelar juara.

Keduanya pun sukses menciptakan standar gol yang sangat tinggi dan sulit dicapai pemain manapun hingga saat ini. Semasa Ronaldo membela Madrid dari 2009 hingga 2018, dan Messi sejak diberi nomor punggung 10 di Barcelona tahun 2008, keduanya hanya sekali gagal mencetak tak kurang 40 gol di tiap musimnya, yakni pada musim 2019/2020 kemarin.

Kini, usia Ronaldo dan Messi sudah memasuki kepala tiga. Ronaldo 35 tahun dan Lionel Messi 33 tahun. Meski demikian, legenda timnas Belanda, Clarence Seedorf percaya era keduanya diyakini masih akan berlanjut hingga beberapa tahun kedepan.


Baca Juga:



Menurut Seedorf, dengan konsistensi permainan yang sudah dipertontonkan Messi maupun Ronaldo, akan sangat sulit memprediksi siapa pemain yang bisa jadi penerus Messi-Ronaldo. Adapun pemain-pemain seperti Sadio Mane, Moh Salah, Kevin De Bruyne hingga Neymar dinilai masih sulit menyamai konsistensi permainan Messi-Ronaldo.

“Ada cukup banyak pemain yang bisa meningkatkan persaingan, Neymar, kemudian ada beberapa gelandang seperti Kevin de Bruyne, Romelu Lukaku juga luar biasa musim lalu, termasuk Robert Lewandowski yang melakukan pekerjaan luar biasa musim kemarin dan Sadio Mane atau Salah.” ucap Seedorf dilansir dari Goal International.

“Tapi, ini persoalan konsistensi yang ditunjukkan Messi dan Ronaldo. Keduanya sudah memperlihatkan kepada semua pemain bahwa mereka bisa konsisten selama bertahun-tahun di level tertinggi, dan pertanyaannya, apakah kita sudah melihat generasi muda bisa meningkatkan permainan mereka seperti Messi-Ronaldo?” tegasnya.

“Itulah yang belum kita lihat. Messi dan Ronaldo sudah menunjukkan mereka terus tampil di level tertinggi selama 12-13 tahun terakhir. Saya pribadi tidak mengerti kenapa para pemain itu tidak mampu melakukannya.” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com