Sergio Van Dijk Rambah Bisnis Agen Pemain

Sergio Van Dijk Rambah Bisnis Agen Pemain

Fido Moniaga - May 18, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Persib Bandung pernah memiliki striker lokal tetapi rasa asing karena punya kemampuan dan kualitas setara pemain impor, yaitu Sergio van Dijk. Lalu bagaimana kabar mantan pemain Maung Bandung tersebut kini.

Setelah memutuskan hengkang dari Persib Bandung, Van Dijk langsung bergabung dengan klub amatir Belanda, VV Pelikaan S. Dalam profilnya di situs Transfermarkt, dia sampai sekarang juga masih tercatat sebagai pemain VV Pelikaan.

Info terakhir pemain berusia 37 tahun itu adalah membawa VV Pelikaan juara di Zaterdag 2E klasse J, yakni sebuah kompetisi liga amatir di negeri kincir angin. VV Pelikan didaulat jadi juara setelah kompetisi diputuskan disetop permanen usai meraup 70 poin dari 26 laga dan menempati posisi pertama klasemen. Mereka jauh meninggalkan rival terdekatnya, DESZ yang hanya mengemas 49 poin.

Sergio Van Dijk sendiri sebenarnya sempat ingin ditarik pulang ke Indonesia oleh Sriwijaya FC pada awal tahun kemarin. Namun, Van Dijk menolak karena ia merasa kariernya sebagai pemain sebentar lagi habis dan berencana terjun sebagai juru taktik tim.

“Kami sudah berkomunikasi sama Sergio van Dijk. Dia mengatakan tidak lagi mau menjadi pemain dan ingin berkarier sebagai pelatih,” kata sumber internal Sriwijaya, Hendri Zainuddin.

Namun, bila melihat aktivitasnya di sosial media pribadinya, Van Dijk memang tampaknya tak lagi bermain sepakbola. Namanya juga sudah tidak dimasukkan dalam daftar pemain VV Pelikan untuk musim 2019/2020 ini.


Baca Juga:



Dalam unggahan terbarunya di twitter resminya, @serginhovandijk, eks pemain Brisbane Roar tersebut sepertinya mulai beralih ke usaha lain namun tak jauh-jauh dari dunia sepakbola. Dia sepertinya bergerak dalam agensi pemain.

“Sergio van Dijk | Persib, Sepahan, Adelaide Utd, Roar, FC Emmen. TEVREDEN GROUP & SGM Global Sports Agency | Player’s Agent,” tulis Van Dijk.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com