Sheffield-United-Liga-Premier
Foto: PA/GettyImages

Sheffield Cetak Rekor Terburuk dalam Sejarah Klasemen Liga Premier

Arie Lihardo - December 18, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Sheffield United mencetak rekor klub terburuk di awal musim dalam sejarah klasemen Liga Premier, pasukan Chris Wilder cuma sanggup mengumpulkan satu poin dari hasil satu kali seri, dalam 13 laga yang dijalani merangkum 12 kali kekalahan.

Setelah The Blades dipaksa menyerah 2-3 menghadapi Manchester United, pada Jumat (18/12) dini hari WIB tadi, yang berlangsung di kandang sendiri, Bramall Lane, mereka mencatatkan kekalahan ke-12 kalinya.

Di awal pertandingan kontra Setan Merah itu, mereka memimpin laga lewat gol David McGoldrick yang memanfaatkan peluang dari blunder mantan pemain pinjamannya, Dean Henderson, selaku kiper dari skuat Ole Gunnar Solskjaer.

Namun, Marcus Rashford menyamakan skor di menit ke-26 dan Anthony Martial membalikkan keadaan pada menit ke-33. Rashford pun menghasilkan gol lagi di babak kedua (menit 51), dan terakhir McGoldrick mencetak gol hiburan di menit ke-87.

“Di level seperti ini Anda akan dihukum jika gagal memanfaatkan setiap kesempatan. Sebenarnya kami bisa mengimbanginya di sepanjang laga,” kata McGoldrick, sebagaimana dikutip dari laman Goal.

“Setelah pertandingan lawan Soutahampton kami berdiskusi. Kami tahu tim tidak bermain bagus dan membahasnya di kamar ganti. Jika fans ada di sini, saya pikir mereka akan merasakan kami mendapatkan momentum. Kami tidak akan menyerah di setiap pertandingan. Kami masih yakin, ketika kemenangan pertama datang, kami bisa melanjutkannya,” pungkasnya.


Baca juga:


Tidak ada tim lain yang pernah mengalami rekor buruk seperti mereka di awal musim kompetisi Liga Inggris, satu-satu poin yang berhasil mereka dapatkan adalah ketika bermain imbang 1-1 saat melawan Fulham pada pertengahan Oktober silam.

Menariknya, sembilan dari 12 kekalahan mereka sejauh ini terjadi hanya dengan selisih satu gol. termasuk pertandingan dini hari WIB tadi, begitu juga kekalahan tipis dari Aston Villa, Leeds United, Arsenal, Liverpool, Manchester City, West Ham, West Brom, dan Leicester City .

Sejauh ini, Sheffield United terpaut sembilan poin dari zona aman dan terpuruk di urutan paling bontot klasemen sementara Liga Premier. Performa mereka kontras dari musim lalu, di mana 12 kekalahan musim ini serupa dengan yang mereka alami sepanjang musim 2019/2020.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com