Gelandang Baru AC Milan Rupanya Idolakan Cristiano Ronaldo
Charles De Ketelaere, Foto: dok AC Milan

Mengenal Charles De Ketelaere, yang Dihargai Mahal AC Milan

A Hendra - August 3, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie ACharles De Ketelaere resmi menjadi pemain baru AC Milan untuk musim kompetisi 2022/2023. De Ketelaere diproyeksikan sebagai sosok yang bakal menambah kuat lini tengah Milan.

Dikutip dari situs resminya, AC Milan mengeluarkan dana 35 juta euro atau sekitar Rp 531,4 miliar demi memboyong Charles De Ketelaere dari Club Brugge. Rinciannya, 32 juta euro sebagai biaya pembelian sang pemain, plus 3 juta euro dalam bentuk bonus.

Charles De Ketelaere sendiri merupakan rekrutan keempat Milan pada musim panas ini. Sebelumnya Milan sudah mempermanenkan Alessandro Florenzi dan Junior Messias, dan mendatangkan Divock Origi dengan status bebas transfer dari Liverpool.

Siapa Charles De Ketelaere Sampai Dihargai Mahal oleh AC Milann
Charles De Ketelaere, Foto: dok situs AC Milan

Dikutip dari Football Italia, banyak pihak kemudian mempertanyakan keistimewaan seorang Charles De Ketelaere sampai membuat Paolo Maldini selaku direktur klub dan Massara sebagai direktur klub menjadikannya sebagai rekrutan termahal mereka selama di Milan.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, De Ketelaere lahir di Bruges, Belgia pada 10 Maret 2001. Ia merupakan pesepakbola jebolan akademi Club Brugge dan melakoni debut profesionalnya pada 2019 silam.


Baca Juga:


Sebagai gelandang serang, De Ketelaere dianggap sangat bagus hingga membuatnya begitu tak tergantikan di skuad inti Club Brugge. Secara keseluruhan, selama tiga musim di Brugge, De Ketelaere sukses membukukan hingga 120 penampilan dengan sumbangsih 25 gol.

Berkat performanya sebagai gelandang, Club Brugge pun bisa mengumpulkan tiga trofi Liga Belgia dan Piala Super Belgia sebanyak dua buah. Selain itu, De Ketelaere juga dianggap layak direkrut mahal oleh Milan karena memiliki banyak talenta.

Punya kecepatan, kelincahan dan ketangguhan dalam hal perebutan bola, De Ketelaere diyakini merupakan pengganti yang tepat untuk Franck Kessie yang sudah pindah ke Barcelona pada musim panas ini. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com