Son Senjata Tottenham

Son Curhat Terkait Jalani Wamil di Korea Selatan

Fachrizal Wicaksono - June 4, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Pada beberapa waktu yang lalu, Son Heung-Min setelah menyelesaikan wajib militer yang ia jalani selama 3 minggu. Son juga memberikan sedikit cerita terkait beratnya wajib militer yang sudah dijalaninya.

Meski berat, Son dikabarkan menyelesaikan operasi militer dengan predikat terbaik dengan diberi penghargaan Pilsung Prize dari pemerintah Korea Selatan. Diketahui, Son merupakan peserta terbaik dari 157 orang.

Tidak hanya itu, kemampuan menembak Winner Tottenham Hotspur tersebut juga diakui oleh peserta lainnya. Ia bahkan menjadi yang terbaik dari peserta yang mengikutinya.

“Saya telah menjalani dan menikmati apa yang yang saya lalui selama tiga minggu menjalani wajib militer beberapa waktu yang lalu. Meski berat, hal tersebut membuat saya senang dan gembira,” ujar Son Heung-Min dikutip dari YouTube official Tottenham Hotspur.


Baca Juga:


Son mengaku bahwa dirinya tidak mengenal peserta lainnya saat mengikuti wajib militer. Akan tetapi, setelah menjalani beberapa hari dia mulai menemukan orang yang akrab dengannya.

“Awalnya, Saya tidak mengenal satu sama lain. Namun, karena kami bekerja sama dan saling tolong-menolong, hal itu yang membuat kami bisa menjadi akrab dan sering menghabiskan waktu bersama-sama,” lanjutnya.

Selain itu, Son dilaporkan telah siap untuk menjalani sesi latihan bersama dengan Tottenham Hotspur usai mengalami cedera patah tulang di bagian tangan yang dialaminya. Namun, Son dikabarkan telah sembuh dari cedera tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com