Vivagoal – Liga Europa – Tottenham Hotspur akhirnya memastikan satu tempat di babak perempatfinal Liga Europa dengan kemenangan agregat 8-1 atas Wolfsberger. Jose Mourinho menyebut momen itu sebagai malam yang indah buat The Lilywhites.
Tottenham menjamu Wolfsberger di leg kedua babak 32 besar Liga Europa 2020/2020, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB. Sebelumnya, The Lilywhites memiliki keunggulan agregat 4-1 di leg pertama.
Bertanding di Tottenham Stadium, Spurs sudah bisa membuka keunggulan saat laga baru berjalan 10 menit. Adalah Dele Alli yang mencetak gol akrobatik dengan tendangan salto memanfaatkan umpan lambung Matt Doherty. Namun, gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Tottenham tampil trengginas dengan bisa mencetak tiga gol tambahan ke gawang Wolfsberger. Vinicius mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-50, kemudian dua gol lainnya disumbangkan Gareth Bale di menit ke-73, dan Vinicius kembali saat laga tinggal menyisakan tujuh menit.
Dengan kemenangan ini, Tottenham dipastikan melaju ke babak 16 besar Liga Europa dengan keunggulan agregat 8-1 atas Wolfsberger.
Baca Juga:
- Poin Tottenham Jadi Yang Terendah Dalam Sejarah Kepelatihan Mourinho
- Kalah Lagi, Mourinho Menyerah Kejar Empat Besar
- Mourinho: Tottenham Tak Sedang Krisis, Tapi Dalam Laju Buruk
- Tottenham Terpuruk, Mourinho: Saya Masih The Special One
Jose Mourinho sendiri sangat senang dengan penampilan anak asuhnya di laga tersebut. Menurutnya, Harry Kane dkk sudah tampil begitu luar biasa dan membuat malam yang indah di Tottenham Stadium
“Malam yang indah. Sikap kami sangat bagus, yang mana itu sangat penting. Beberapa gol luar biasa. Tidak ada yang cedera dan pemain-pemain muda tampil,” kata Mourinho seperti dikutip dari laman resmi UEFA.
“Anda perlu bermain baik untuk menang melawan lawan seperti ini. Mereka dilatih dengan lima bek dan memiliki dua penyerang yang cepat,” pungkasnya. (FID)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Europa hanya di Vivagoal.com