Site icon Vivagoal.com

Strategi Shin Tae-yong Jelang Jajal Taiwan

Dikritik Pelatih PSM, Begini Balasan Shin-Tae yong

Sumber: PSSI

Vivagoal – Liga Indonesia –  Timnas Indonesia terus melakukan pematangan persiapan jelang laga Play-Off Kualifikasi Piala Asia 2023. Hampir seluruh pemain tercatat sudah tiba di Thailand kecuali Witan Sulaeman. 

Skuad Garuda akan berhadapan dengan Taiwan di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand tanggal 7 dan 11 Oktober. Bila sukses mendepak Taiwan, Indonesia akan lolos ke babak kualifikasi Piala Asia 2023.

Tak ingin kecolongan dan menargetkan lolos, Shin Tae-yong, Pelatih Timnas, memberikan materi taktik khusus. Juru taktik asal Korsel itu pun optimis Indonesia bakal melaju ke babak selanjutnya.

“Kami terus mematangkan permainan pada latihan malam ini. Para pemain kami berikan formula bagaimana taktik dan strategi meredam Taiwan.

“Kondisi pemain sangat baik hingga saat ini. Mereka terus memperlihatkan perkembangan yang baik dan kami yakin meraih hasil positif melawan Taiwan,” tutur Shin Tae-yong.


Baca Juga:


Dari sisi pemain, Syahrian Abimanyu, mengatakan hal yang sama. Para pemain optimis bisa mengantar merah putih ke babak kualifikasi.

“Selama tiga hari di Thailand, kami sudah berlatih dan mempersiapkan diri dengan baik. Kami optimistis meraih kemenangan melawan Taiwan.

“Taiwan kami prediksi akan bermain bertahan, namun pelatih sudah memberikan cara bagaimana membongkar pertahanan lawan yang bermain seperti itu,” kata Abimanyu.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version