Vivagoal – Liga Indonesia – Eks pemain Sriwijaya FC, Yu Hyun-koo bisa dibilang bak sudah jatuh tertimpa tangga pula. Dia yang belum mendapatkan gaji dari Kalteng Putra, harus kena tipu pula dari Anthony Jomah Ballah.
Seperti diketahui, sampai saat ini Yu Hyun-Koo bersama beberapa rekannya di Kalteng Putra masih menunggu kejelasan soal tunggakan gaji untuk Liga 1 2019 lalu dari manajemen.
Masalah satu belum juga rampung, Yu Hyun-koo malah kembali kena tipu. Dia mengaku ditipu oleh eks pemain Persebaya Surabaya era 2009 soal pengurusan Warga Negara Indonesia (WNI).
“Ada satu lagi masalah, saya bermasalah sama Anthony Jomah Ballah. Saya kena sama orang itu, saya ditipu,” sesal Yu Hyun-koo.
Yu Hyun-Koo lantas menceritakan kronologis kejadian dirinya tertipu sama Jomah Ballah. Jadi pada 2019 lalu, dia dihubungi oleh Jomah Ballah terkait kepengurusan menjadi pemain naturalisasi. Saat itu, Yu Hyun-Koo memang sedang berusaha merubah status kewarganegaraannya.
Baca Juga:
- Alasan Ketum PSSI Tunjuk Yunus Nusi Gantikan Ratu Tisha
- 10 Tugas Pengganti Ratu Tisha Berdasar Statuta PSSI
- Olimpade dan Piala Dunia Jadi Target Besar PSSI
- PSSI Harapkan Hal Ini di Ulang Tahun ke-90
Akan tetapi, setelah menyetorkan sejumlah uang yang diminta, Jomah Ballah malah menghilang.
“Saya transfer Rp 100 juta ke dia. Lalu, saya tagih, baru balik Rp 30 juta. Dia awalnya janji mau bayar sisanya, tapi setelah itu nomor saya malah diblok sama dia. Saya sudah laporkan ke polisi. Tapi sudah lama, polisi belum cari-cari. Saya bingung,” pungkasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com