Vivagoal – Liga Indonesia – Persikabo 1973 meraih hasil maksimal di BRI Liga 1 2021/22. Berhadapan dengan Barito Putera, Laskar Padjadjaran menang telak 3-0.
Tampil di Stadion Wibawa Mukti pada Kamis (23/9) malam WIB, Ciro Alves menyumbang dua gol dari dalam pertandingan itu. Sementara Dimas Drajad memastikan kemenangan Persikabo lewat golnya di menit ke-46.
Pelatih Persikabo, Igor Kriushenko, mengatakan ada andil Bogor Fans dalam kesuksesan anak asuhnya meraih tiga poin perdana di BRI Liga 1 2021/22. Meski pertandingan berlangsung tanpa penonton, tapi pesan lewat ‘Surat Cinta’ menjadi lecutan semangat bagi para pemainnya.
Igor berkisah, usai laga kontra Persik Kediri, Persikabo yang selalu gagal meraih kemenangan di tiga laga awal, sempat di cegat oleh para pendukungnya selepas pertandingan. Kala itu, Bogor Fans menghadiahi skuadnya dengan sebuah surat.
Surat tersebut diakui Igor menjadi lecutan semangat bagi para pemainnya. Terbukti di laga melawan Barito, Persikabo tampil apik dan meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 2021/22.
“Terima kasih buat fans kita, ketika kita pulang dari match lawan Persik kemarin, bus kita sempat dicegat.
“Di situ kita dapat ‘surat cinta’ dan dukungan. Dari surat itu, anak-anak bisa dapat feeling, bahwa kita dapat dukungan penuh,” kata Igor dalam jumpa pers virtual usai pertandingan.
Baca Juga:
- Bali United Tak Akan Menang Mudah Lawan Persita
- PSM Menang Dramatis, Milo Puji Kerja Keras Pilar Juku Eja
- Menang Atas Udinese karena Roma Ogah Rasakan Kalah Lagi
- Persija Belum Menang, Iwan Setiawan Ogah Tergelincir
Lebih lanjut, juru taktik asal Belarusia itu juga mengapresiasi kerja keras anak asuhnya yang sudah berjuang hingga detik terakhir.
“Saya terima kasih buat para pemain dan tim saya yang sudah berjuang hingga menit akhir. Ini tiga poin pertama kita tapi kita tidak boleh lengah,” jelas Igor.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com