Syahrian Abimanyu Resmi Debut Bersama Newcastle Jets
Vivagoal – Liga Indonesia – Gelandang Timnas Indonesua, Syahrian Abimanyu resmi mencatatkan debutnya bersama Newcastle Jets melawan Westren United di ajang A-League, Senin (5/4) waktu setempat.
Baca Juga:
- Kata Para Penggawa SFC Soal Gelaran Piala Menpora 2021
- Borneo FC Siapkan Evaluasi Untuk Persiapan Liga 1
- Djanur Puji Kemampuan Pemain Muda Potensial Barito Putera
- Permintaan Khusus Juru Latih Laskar Rencong Usai Tersingkir di Piala Menpora, Apa?
Mentas di kandang sendiri di Newcastle International Sports Centre, Jets memang berambisi untuk memenangi laga guna memperbaiki posisi. Dalam laga tersebut, Abi tak bermain sebagai starter. Mantan pemain Madura United tampil dari bangku cadangan.
Pemain yang dipinjam dari Johor Darul Ta’zim masuk di menit ke-89 untuk menggantikan Matthew Millar. Tipisnya menit bermian yang didapatkan Abi tak membuatnya banyak mendapat sorotan. Ia hanya sempat berduel melawan mantan pemain West Ham United, Alessandro Diamanti.
Meski berstatus sebagai tuan rumah, Jets yang mendominasi laga gagal menginversi 20 sepakan ke gawang menjadi gol. Mereka bahkan harus bobol terlebih dahulu melalui aksi Lechan Wales. Skor akhir 0-1 untuk Western pun tak terhindarkan.
Kekalahan tersbeut membuat Jets tertarhan di posisi 11 klasemen sementara A League dengan koleksi 11 angka dari 15 laga yang telah dilakoni. Terdekat, mereka bakal bersua Melbourne Victory di kandang sendiri pada 10 April mendatang.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com