Pesan Tuk MU: Raih Trofi Dulu Baru Mimpi Dapatkan Haaland
Erling Braut Haaland. Sumber: The Independent

Tak Hanya Terzic, Pihak Lawan pun Beri Pujian Tuk Erling Haaland

Irman Maulana - March 10, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Bintang Norwegia, Erling Haaland kembali menuai pujian tinggi setelah mencetak dua gol penting dalam laga ketat Dortmund melawan Sevilla di leg kedua 16 Besar Liga Champions dini hari tadi.

Pelatih Borussia Dortmund, Edin Terzic mengutarakan rasa senangnya dengan kontribusi dari Erling Haaland saat melawan Sevilla dini hari tadi. Pemain berusia 20 tahun itu sukses membawa De Borussen mengamankan satu tiket di perempat-final usai menyingkirkan Sevilla di babak 16 Besar Liga Champions.

Haaland kembali jadi bintang kemenangan Dortmund berkat sumbangan dua gol ke gawang Sevilla yang dijaga oleh Yassine Bounou. Laga sendiri berakhir imbang dengan skor 2-2, yang artinya Dortmund lolos secara agregat 5-4.

Dua gol Haaland itu membuatnya telah mencetak total 10 gol di Liga Champions musim ini. Ia unggul empat gol dari pemain lain, seperti Olivier Giroud, Marcus Rashford, hingga Neymar yang baru mencetak enam gol.

Pasca pertandingan, pelatih sementara Dortmund, Edin Terzic pun tak bisa menutupi rasa bahagianya pada kontribusi Haaland. Eks penyerang Salzburg itu kini tercatat sebagai pencetak 20 gol tercepat di Liga Champions dari 14 pertandingan saja.


Baca Juga:


“Ini penuh gejolak. Kami hanya senang. Rasanya benar-benar keren. Ini bukan masalah bagi kami untuk sampai sejauh ini. Sekarang menjadi salah satu dari delapan terbaik di Eropa membuat kami sangat bahagia. Erling Haaland luar biasa.”ujar Terzic dilansir Goal.

Pujian pad Haaland pun datang dari pelatih Sevilla, Julen Lopetegui, yang merasa kecewa karena harus tersingkir lebih cepat di musim ini. Menurutnya, Haaland berhasil memberikan hukuman berat di tengah penampilan gemilang para pemain Sevilla.

“Itu bukan hanya dominasi. Kami tidak mengizinkan tim dengan pemain spektakuler untuk bermain, mereka hampir tidak meninggalkan setengah lapangan. Tetapi Dortmund memiliki banyak kualitas individu dan bisa menunjukkannya. Tidak mudah untuk menghadapinya,”ungkap Lopetegui.

“Haaland? Ya, dia salah satu pemain terbaik di dunia dan Ia menghukum kami. Kami terus bekerja keras hingga menit akhir. Kami ingin lolos, dan saya pikir Sevilla pantas mendapatkannya. Seluruh tim memainkan permainan yang hebat. ”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com