Berstatus Legenda, Lampard Malu Ketemu Fans Usai Gagal Sebagai Manajer Chelsea
Frank Lampard, Foto: dok The Sun

Diam-Diam Frank Lampard Rindu Lapangan Hijau

A Hendra - June 14, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Frank Lampard sudah move on dan bertekad segera membuka lembaran baru pasca dicampakkan Chelsea. Lampard kini berencana menata lagi karier kepelatihannya, namun belum ada tawaran serius datang untuknya. 

Setelah memutuskan gantung sepatu  Frank Lampard memutuskan melanjutkan kariernya di lapangan hijau sebagai pelatih. Karier pertamanya yakni membesut, Derby County pada 1 Juli 2018.

Tampil menjanjikan dengan membawa Derby County finish di peringkat ke-6 klasemen divisi Championship, Lampard lalu menerima tawaran sebagai manajer utama Chelsea pada awal musim 2019/20.

Di musim pertamanya melatih The Blues, Lampard sukses membantu Chelsea finish di posisi keempat klasemen Premier League dan lolos ke zona Liga Champions.

Namun memasuki periode keduanya, di paruh pertama musim 2020/21, Lampard hanya bisa mencatatkan 8 kemenangan dengan 6 kali kalah dan 5 imbang dari total 19 pertandingan yang dimainkan di Liga Inggris. Capaian buruk itu membuat Chelsea harus terlempar ke papan tengah dengan menduduki peringkat ke-10.


Baca Juga:


Alhasil, Lampard pun merasakan palu pemecatan pada 25 Januari 2021 dan posisinya digantikan oleh Thomas Tuchel.

Lampard sendiri sejauh ini masih menganggur. Pria 42 tahun itu mengaku belum mendapat tawaran melatih lagi. Ia pun mengaku sudah sangat merindukan atmosfer pertandingan setelah nyaris lima bulan lamanya menganggur.

“Pengalaman melatih Chelsea sama sekali tidak membuat saya kapok. Saya sangat menyukai tantangan besar sebagai seorang pelatih..

“Saya memiliki pengalaman yang sangat menyenangkan sebagai pelatih kepala. Dan tentu saja saya ingin kembali melatih, namun saat ini saya belum mendapatkan tawaran dari klub manapun,” tutur Lampard dikutip Mirror.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com